Kebesaran Pusaka Indramayu yang Sunyi

KEBESARAN Kabupaten Indramayu, Jawa Barat, berabad-abad silam, yang menjadi tempat persinggahan berbagai suku bangsa, tidak dapat dilepaskan dari pendirinya, Raden Aria Wiralodra.
Kala itu, kekuatan Wiralodra terdapat dalam pusakanya seperti Cakra Udaksana. Kini, pusaka peninggalan Wiralodra itu masih tersimpan, sunyi.
Pataka Cakra Udaksana tampak gagah di dalam bingkai khusus, Rabu (5/10/2016) siang, di Pendopo Indramayu, Jabar. Pusaka berjenis tombak dengan tangkai berbentuk lingkaran/roda delapan sisi tersebut masih terawat, tak berkarat meski telah 15 abad usianya.
Dalam sejarah Indramayu, pusaka Cakra Udaksana menjadi senjata andalan Raden Wiralodra dalam mendirikan sekaligus mempertahankan daerah pesisir itu. Permukiman Indramayu yang berawal dari daerah Sungai Cimanuk, misalnya, didapatkan atas petunjuk cakra tersebut.
”Cakra ini kekuatan yang luar biasa. Bahkan, bagi Raden Wiralodra, cakra ini piandel (kekebalan),” ujar juru pemelihara makam Wiralodra, H Dasuki.
Menurut dia, jika di Jawa Tengah terkenal dengan pusaka keris, Indramayu juga punya pusaka khas, yakni Cakra Udaksana.
Kesaktian pusaka itu juga tecermin dari bagian inti tengah lingkaran berbentuk segi delapan, yang berada di tangkainya, dengan satu lingkaran di tengahnya.
Ini menyerupai simbol Surya Majapahit atau bintang raja yang biasa digunakan sultan atau raja di Jawa. Delapan sisi itu mengandung makna sifat-sifat di alam semesta yang dapat menjadi teladan, yakni langit, matahari, bulan, bintang, bumi, angin, air, dan api.
Pataka Gagak Pinangsih, peninggalan Raden Kertawijaya (Wiralodra IV), juga sangat erat dalam perkembangan Indramayu.
Pusaka itu menjadi bendera perang dan penyemangat warga Dermayu, sebutan warga setempat untuk Indramayu, sebelum akhirnya Wiralodra IV dihukum tembak oleh pemerintah Hindia Belanda karena memimpin Perang Kedongdong pada 1778.
”Saat bendera dikibarkan, tanpa aba-aba, masyarakat Indramayu bersatu. Tidak seperti sekarang, masyarakat cepat tercerai-berai,” ucap Dasuki.
”Sayangnya, sejarah kebesaran pusaka pendiri Indramayu tidak banyak diketahui masyarakatnya,” ucap Dasuki. Padahal, tanpa kedua pusaka itu, belum tentu Indramayu terbentuk.
Hingga berusia 489 tahun, Indramayu belum memiliki museum memadai yang dapat menampung benda pusaka. Selama ini, pusaka itu tersimpan dalam kesunyian di museum mini Pancaniti, dekat pendopo.
Terkini Lainnya
- Kronologi Penumpang Lion Air Kehilangan Emas di Koper, Kerugian hingga Rp 7,6 Juta
- Fadli Zon Terbuka soal Ahli Luar Negeri Teliti Situs Gunung Padang
- Cegah Pencurian Barang di Koper Saat Naik Pesawat, Jangan Taruh Barang Berharga di Bagasi
- Pilot Pingsan, Pesawat Tujuan Jerman Mendarat Darurat
- Ekowisata Sungai Mudal Kulon Progo: Harga Tiket, Jam Buka, dan Lokasi 2025
- Turis Israel Bikin Onar di RS, Dokter Waswas hingga Pertimbangkan "Resign"
- Ada Nama Hotspot "Ada Bom di Dalam Pesawat" di Pesawat American Airlines, Penerbangan Ditunda 5 Jam
- Visa Dicabut, Turis Israel yang Terobos IGD Langsung Dideportasi
- Garuda Indonesia Masuk Daftar 25 Maskapai Penerbangan Terbaik Dunia Versi AirlineRatings
- Aktivitas Wisata di Museum Kretek, Ada Fasilitas Waterboom
- Pameran Akulturasi Tionghoa, Fadli Zon Sebut Budaya China Perkaya Keragaman Budaya Indonesia
- Museum Kretek Kudus: Harga Tiket, Jam Buka, dan Lokasi 2025
- Jadwal KRL Manggarai-Cikarang Hari Ini 11 Februari 2025
- Jadwal KRL Manggarai-Bogor Hari Ini 11 Februari 2025, Paling Malam Pukul 00.15 WIB
- Jadwal KRL Manggarai-Jakarta Kota Hari Ini 11 Februari 2025