pesonadieng.com

Bukit Damai, Tempat Wisata Baru Sumba dengan Spot Foto Perbukitan

Salah satu spot foto di Bukit Damai pada saat peresmian oleh pemerintah daerah setempat, Jumat ( 28/8/2020).
Lihat Foto

WAIKABUBAK, – Sumba Barat kini punya tempat wisata baru. Diberi nama Bukit Damai, tempat wisat aini terletak di Desa Welibo, Kecamatan Lamboya.

Dalam keterangan pers yang diterima , tempat wisata ini baru diresmikan pada Jumat (28/8/2020).

Bupati Sumba Barat Agustinus Niga Dapawole mengatakan wisata Bukit Damai untuk mengekspos dan menyediakan pasar untuk kekayaan alam di Bali Loko.

Baca juga: Air Terjun Waimarang di Sumba, Nikmati Sensasi Berenang di Kolam Alami

Adapun kekayaan alam tersebut, seperti ubi, pisang, petatas ungu, dan padi gogo. Selain itu, ada hasil kerajinan tangan warga berupa tenunan kain dan sarung asli Lamboya, yakni karaja, pahikung, lolo luwa, dan masih banyak lagi.

Ada keramba, perabot rumah tangga yang terbuat dari bahan tanah liat. Selain itu, ada juga anyaman kaleku atau tas.

"Di tempat ini juga disediakan tempat foto, lopo, dan makanan khas Lamboya. Kedepannya akan disiapkan villa keluarga dan villa khusus untuk doa," kata Agustinus.

"Nantinya juga akan dikembangkan bibit anggur, sehingga diharapkan dapat berkembang menjadi agrowisata,” lanjutnya.

Spot foto Instagramable di Bukit Damai yakni dengan latar belakang perbukitan. Wisatawan bisa puas foto di sana.

Baca juga: Air Terjun Tanggedu, Oase di Tengah Savana Sumba

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat