6 Tempat Wisata Dekat Stasiun Bandung, Bisa Jalan-jalan di Braga
- Mencati tempat wisata dekat Stasiun Bandung bisa menjadi alternatif bagi kamu yang ingin pelesir di Kota Kembang, tapi tak punya banyak waktu untuk berkeliling.
Lokasinya yang ada di tengah kota membuat kita bisa menemukan beragam destinasi wisata, tanpa harus menempuh jarak yang terlalu jauh.
Baca juga: 30 Wisata Bandung untuk Libur Panjang, Banyak Tempat Asri Bernuansa Alam
Berikut beberapa tempat wisata dekat Stasiun Bandung yang bisa kamu datangi.
Tempat wisata dekat Stasiun Bandung
1. Alun-alun Kota Bandung
Alun-alun Bandung hanya berjarak sekitar 1,2 kilometer dari Stasiun Bandung. Jika punya waktu cukup luang, kamu bahkan bisa mencapainya dengan berjalan kaki.
Hamparan rumput buatan yang nyaman dan luas menjadikannya cocok sebagai tempat untuk bersantai sejenak sambil berfoto bersama keluarga atau teman.
Baca juga: 7 Tempat Kuliner Sekitar Alun-Alun Bandung, Jual Makanan sampai Es Krim
Jika waktu salat sudah tiba, kamu bisa melipir ke Masjid Raya Bandung yang ada di lokasi yang sama.
Tak jauh dari alun-alun, persisnya ke arah Jalan Dalem Kaum ada pusat jajanan dan berbagai jenis toko oleh-oleh. Karena daerah ini sudah ditutup untuk kendaraan umum, kamu bisa berjalan kaki dan berfoto sepuasnya di sana.
2. Museum KAA
Museum Konferensi Asia-Afrika (KAA) terletak sejauh 1,4 kilometer dari Stasiun Bandung. Tepatnya di Jalan Asia-Afrika, di seberang Hotel Savoy Homann dan Hotel Preanger, yang dulunya menjadi tempat penginapan para delegasi KAA.
Menurut situs resminya, Museum KAA berdiri pada 24 April 1980 sebagai puncak peringatan 25 tahun Konferensi Asia Afrika yang bersejarah dan diselenggarakan di Bandung.
Museum ini dilengkapi dengan ruang pameran tetap, diorama, perpustakaan dan audio visual serta fasilitas riset bagi kalangan peneliti dalam dan luar negeri.
Baca juga: 10 Tempat Wisata Bandung Dekat Gedung Sate, Mampir ke Braga
Di sini, pengunjung bisa merasakan "mundur" ke masa lalu dengan menyaksikan foto-foto dan gambar para tokoh hingga rangkaian peristiwa konferensi yang digelar sekitar 10 tahun setelah Indonesia merdeka.
3. Jalan Braga
Jalan Braga merupakan salah satu destinasi wisata paling populer di Kota Kembang.
Sebab, ada berbagai aktivitas yang bisa dilakukan di sini termasuk berfoto di sudut-sudut bangunan dengan arsitektur Belanda yang Instagramable, mencicipi kuliner jadul, dan ngopi santai.
Baca juga: 8 Tempat Ngopi Murah di Braga, Asyik Buat Nongkrong
Di sekitar Jalan Braga tersedia pula pusat perbelanjaan Braga City Walk yang bisa ditempuh dengan berjalan kaki dari Alun-alun Kota Bandung.
Terkini Lainnya
- Aktivitas di Menoreh View Kulon Progo, Kulineran hingga Gowes Tengah Sawah
- 6 Benda Cagar Budaya Dipulangkan ke Indonesia, Ada Arca Perunggu
- Tiket Kereta Pasar Senen-Purwosari Nataru 2024 Masih Bisa Dibeli
- Tiket Kereta Pasar Senen-Surabaya Pasar Turi Nataru 2024 Masih Tersedia
- Jejak Zaman Purba di Geopark Galunggung, Wisata Baru di Tasikmalaya
- Desa Santa Claus di Finlandia Hadapi Masalah Overtourism
- Batik Shibori, Ide Oleh-oleh Khas Surabaya di Kampung Wisata Ketandan
- Bebas Ribet Urus Visa Traveling ke Luar Negeri dengan GoVisa
- Depok Punya Paspor, Berisi Rute Wisata dan Bisa Distempel
- Wujudkan Golo Mori Labuan Bajo yang Ramah Lingkungan, Sampah Jadi Fokus Utama
- Sistem Subak, Warisan Budaya Dunia yang Jadi Daya Tarik Wisata Desa Jatiluwih
- 15 Wisata Alam di Malang untuk Liburan Nataru yang Berkesan
- 15 Wisata Keluarga di Malang Saat Nataru, Seru dan Edukatif
- Rute Menuju ke Bukit AsLan Bandar Lampung
- Harga Tiket dan Paket di Bukit AsLan
- Harga dan Rute Menuju Hey Beach Muara Karang, Bisa Naik Transjakarta
- Ubud Masuk 10 Destinasi Terbaik Versi Lonely Planet
- Hindari Pesan Pasta Saat Naik Pesawat, Ini 2 Alasannya
- Danau Furnas Brasil, Viral karena Dinding Batunya Runtuh
- 4 Pintu Masuk Wisata Gunung Bromo, Jangan Sampai Salah Lokasi