5 Vila Murah di Anyer Banten, Harga Mulai Rp 370.000

– Bagi para pelancong yang berniat liburan ke Anyer, Banten, pastinya ingin menikmati berbagai tempat wisata.
Jika sehari saja tak cukup, menginap di vila bisa menjadi pilihan yang tepat, apalagi jika memang tengah berlibur dengan banyak orang.
Baca juga: 6 Vila Instagramable di Yogyakarta, Harga Mulai Rp 450.000-an
Berikut ini adalah daftar vila murah di kawasan Anyer yang bisa dijadikan alternatif tempat istirahat.
1. Villa Marina Anyer
Villa Marina Anyer adalah sebuah tempat istirahat yang lokasinya menjorok ke laut sehingga tampak seperti sebuah pulau. Letak Villa Marina Anyer ada di Jalan Raya Karang Bolong, Cikoneng, Anyar, Kabupaten Serang, Banten.
Keunikan dari vila ini adalah punya yang namanya dermaga pribadi untuk tempat bersandarnya kapal.
Baca juga: Penonton MotoGP Jadi 60.000, Skenario Penyediaan Hotel Tetap Jalan
Ada berbagai tipe kamar yang bisa disewa dari bungalow hingga hotel yang punya fasilitas lengkap seperti tempat bermain dan kolam renang.
Harga sewa per malamnya dari situs Traveloka dan Pegi Pegi dibanderol sama-sama dari mulai harga Rp 370.000.
2. Villa Stefan
Tempat menginap lain yang bisa dipilih selama di Anyer adalah Villa Stefan. Vila ini bergaya rumah joglo modern dengan pemadangan yang mengarah langsung ke pantai.
Lokasinya sangat dekat dengan restoran, hotel, dan pusat olahraga. Para tamu tak perlu jauh-jauh pergi untuk mencari tempat makan atau sekadar olahraga.

Kamarnya punya desain yang mewah dan dilengkapi dengan televisi, AC, wifi, kamar mandi pribadi, dan sofa nyaman.
Buat wisatawan yang tertarik menginap di vila ini, bisa datang ke Jalan Raya Anyer Km 145 Bulakan Cibeber Cilegon Banten, Bulakan, Cinangka, Serang, Banten.
Baca juga: 8 Hotel Dekat Sirkuit Mandalika, Bisa untuk Work from Mandalika
Tarif sewa per malam di vila ini bervariasi, di situs Booking.com per malamnya sekitar Rp 1,2 jutaan, sedangkan di Agoda dibanderol mulai Rp 1,1 jutaan.
3. Collection O 9 Villa Ubud Anyer
Vila ini terletak di dekat dengan Pantai Anyer dan punya interior yang modern dan simpel. Fasilitasnya ada kolam renang, taman, mesin pembuat kopi, AC, televisi, wifi, kamar mandi pribadi, dan peralatan mandi.

Meski punya desain yang simpel koridornya disusun dengan baik dan dipasangi lukisan yang menambah kesan artsy.
Baca juga: 13 Hotel Karantina di Jakarta Pusat, Harga Mulai Rp 2,4 Jutaan
Biaya menginap per malamnya cukup terjangkau sekitar Rp 670.000-an dan sudah bisa menikmati fasilitas yang disediakan. Alamatnya ada di Jalan Raya Karang Bolong Nomor Km, Bandulu, Anyar, Serang, Banten.
Terkini Lainnya
- Kronologi Penumpang Lion Air Kehilangan Emas di Koper, Kerugian hingga Rp 7,6 Juta
- Fadli Zon Terbuka soal Ahli Luar Negeri Teliti Situs Gunung Padang
- Cegah Pencurian Barang di Koper Saat Naik Pesawat, Jangan Taruh Barang Berharga di Bagasi
- Pilot Pingsan, Pesawat Tujuan Jerman Mendarat Darurat
- Ekowisata Sungai Mudal Kulon Progo: Harga Tiket, Jam Buka, dan Lokasi 2025
- Turis Israel Bikin Onar di RS, Dokter Waswas hingga Pertimbangkan "Resign"
- Ada Nama Hotspot "Ada Bom di Dalam Pesawat" di Pesawat American Airlines, Penerbangan Ditunda 5 Jam
- Visa Dicabut, Turis Israel yang Terobos IGD Langsung Dideportasi
- Garuda Indonesia Masuk Daftar 25 Maskapai Penerbangan Terbaik Dunia Versi AirlineRatings
- Aktivitas Wisata di Museum Kretek, Ada Fasilitas Waterboom
- Pameran Akulturasi Tionghoa, Fadli Zon Sebut Budaya China Perkaya Keragaman Budaya Indonesia
- Museum Kretek Kudus: Harga Tiket, Jam Buka, dan Lokasi 2025
- Jadwal KRL Manggarai-Cikarang Hari Ini 11 Februari 2025
- Jadwal KRL Manggarai-Bogor Hari Ini 11 Februari 2025, Paling Malam Pukul 00.15 WIB
- Jadwal KRL Manggarai-Jakarta Kota Hari Ini 11 Februari 2025
- Patung Lilin Vladimir Putin di Museum Grevin Perancis Digudangkan
- Kapal Wisata di Labuan Bajo Diminta Cek Kondisi Sebelum Berlayar
- Penumpang Kini Wajib Isi eHAC Sebelum Berangkat Perjalanan
- Pendakian Selo Gunung Merbabu Dibuka Mulai 5 Maret, Catat Syaratnya
- Kenapa Ogoh-ogoh Dibakar Saat Perayaan Nyepi, Ini Penjelasannya