Ada Event Umbul Mantram di Lampion Imlek Solo, Kamis 12 Januari 2023
– Lampion di Pasar Gede, Kota Solo memang jadi daya tarik wisata tahunan, jelang Tahun Baru Imlek.
Tahun 2023 ini, Lampion Pasar Gede kembali berpendar sejak Selasa (10/1/2023) sampai Senin (30/1/2023).
Namun, tidak hanya ada lampion. Pada Kamis (12/1/2023), akan ada event tahunan yang bisa disaksikan.
Baca juga: Naik Kapal di Lampion Imlek Kota Solo, Susuri Sungai Bertabur Lampion
Event itu adalah Umbul Mantram. Acara ini merupakan wujud rasa syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa atas berkah dan keselamatan yang telah diberikan kepada seluruh warga Kampung Sudiroprajan.
“(Umbul Mantram) Ada kirab secara adat Jawa, ujub doa, pembagian makanan dari yang dibawa warga dan dari 2 jodang, jodang lanang jodang wadon,” kata Ketua Panitia Grebeg Sudiro 2023, Arga kepada , Kamis (12/1/2023).
Sebagai informasi, jodang merupakan tandu yang digunakan untuk mengangkut barang. Tandu akan diangkat oleh beberapa orang.
Selain itu, sambung dia, akan ada pula hiburan dari lintas agama yang ada di Kampung Sudiroprajan.
Umbul Mantram 2023
Sementara itu, Sie Acara Umbul Mantram 2023 bernama Asri mengatakan, acara Umbul Mantram akan dimulai dari Kantor Kelurahan Sudiropradjan sekitar pukul 18.00 WIB.
Peserta kirab nantinya akan mengenakan pakaian tradisional Jawa dan ada pula yang memakai baju adat khas Tionghoa.
Baca juga: Lampion Imlek di Kota Solo Mulai Berpendar, Masyarakat Padati Pasar Gede
Kirab juga akan membawa air suci, puja mantram, bendera merah-putih, bendera panji, tumpeng, dan pusaka KK Sudiroprajan.
Rute kirab adalah dari Kelurahan Sudiroprajan, lurus belok kiri ke Jalan Cut Nyak Dien, lurus belok kiri ke Jalan Ir. Juanda, lurus belok kiri masuk Gang Sumase, dan lurus belok kanan ke Kamung Mijen untuk berhenti di rumah Bapak Sri Raharjo guna meminta doa restu.
Kirab berlanjut melalui Jalan Kapten Mulyadi, berhenti di Bok Teko untuk doa syukur oleh sesepuh Sudiroprajan. Perjalanan berlanjut sampai pertigaan Timlo Sastro, belok kanan di Jalan Ngandongan sampai pertigaan Halte Pasar Gede.
Selanjutnya, kirab belok kiri melalui Tugu Jam Pasar Gede dan belok kiri melewati Kelenteng Tien Kok Sie, kemudian lurus terus sampai tiba di Kantor Kelurahan Sudiroprajan.
Baca juga: Kenapa Imlek Identik dengan Warna Merah?
Peserta kirab akan disambut rombongan penari Bedoyo menuju tempat tirakatan. Lalu ada penyerahan tombak pusaka kepada kepala desa.
Setelah itu, tumpeng, ubarampe, dan jodang akan didoakan. Doa akan dilangsungkan secara lintas agama. Kemudian tumpeng akan dipotong, serta tokoh masyarakat akan menabur benih biji-bijian dan ada pula pelepasan burung juga ayam.
Jodang kemudian akan dibawa ke tengah jalan dan makanan lalu dibagikan kepada masyarakat.
Terkini Lainnya
- Hari Batik Nasional, Ini Panduan Berkunjung ke Museum Batik Indonesia
- 4 Penginapan Sekitar Pura Uluwatu Bali, Mulai Rp 300 - 800 Ribuan
- 7 Tempat Wisata Anak Di Bandung yang Edukatif dan Menyenangkan
- 5 Kafe Dekat Lokasi Bunga Tabebuya Bermekaran di Cikini Raya
- Hari Batik Nasional, Cicipi Pengalaman Membatik secara Gratis di Jakarta
- Daya Tarik Air Terjun Irenggolo di Kediri, Tempat Upacara Adat Nyadran
- Air Terjun Irenggolo Kediri: Harga Tiket, Lokasi, dan Jam Buka 2024
- Gardu Pandang Tieng Kejajar Dieng: Harga Tiket, Lokasi, dan Jam Buka
- Gardu Pandang Tieng Kejajar Spot Foto Sunrise di Wonosobo
- 5 Destinasi Wisata Seru di Batam Selain Pantai
- 288 Benda Cagar Budaya Pulang dari Belanda, Museum Nasional Indonesia Siap Hadirkan Pameran Repatriasi
- 8 Destinasi Wisata Musim Gugur Favorit Dunia, Saat Daun Tak Lagi Hijau
- KA Blambangan Ekspress, Kereta Api dengan Rute Terpanjang di Indonesia
- Bunga Tabebuya Bermekaran di Pasar Gede Kota Solo, bagai Musim Semi
- Etika Saat Naik Pesawat, Apa yang Harus dan Jangan Dilakukan
- Thailand Tarik Biaya Rp 138.000 untuk Turis Asing, Mulai Juni 2023
- Ada DAMRI dari Bandara YIA ke Imogiri Bantul, Berikut Jadwalnya
- Batik Air Akan Terbang dari Yogyakarta ke Singapura per 3 Februari
- Naik Kapal di Lampion Imlek Kota Solo, Susuri Sungai Bertabur Lampion
- Museum Benteng Heritage: Jam Buka, Harga Tiket, dan Syarat Berkunjung