4 Aktivitas di Indonesia Sport Theme Park, Memanah sampai Golf Indoor
- Mencari kegiatan antimainstream untuk mengisi waktu luang atau waktu libur di daerah Jakarta, bisa coba datang ke Indonesia Sport Theme Park.
Tempat yang termasuk baru dibuka ini terbagi menjadi dua area besar, yaitu Legend Heroes untuk aneka permainan olahraga dan ada juga Green Belle untuk golf.
"Kami ingin membuat sport theme park, sasarannya berupaya ingin menjadi yang pertama, terbesar, dan terlengkap," ujar Marketing Indonesia Sport Theme Park bernama Shirley, saat ditemui , Rabu (14/6/2023).
Ia menjelaskan, untuk Legend Heroes telah berdiri sejak November 2022. Sedangkan untuk Green Belle, baru saja dibuka sejak Februari 2023 ini.
Baca juga: Serunya Pengalaman Main sambil Olahraga di Indonesia Sport Theme Park
"Pertama kami buka Legend Heroes, lebih bervariatif mainannya, semua orang bisa coba. Kalau yang baru buka ini Green Belle spesifik buat golf," imbuh dia.
Lokasi Indonesia Sport Theme Park ada di lantai 1 Mall of Indonesia (MOI), Jalan Raya Boulevard Barat Nomor 1, Kelapa Gading, Kota Jakarta Utara.
Jam operasionalnya adalah setiap hari Senin-Minggu, mulai pukul 10.00 WIB hingga 22.00 WIB mengikuti jam buka mal.
Aktivitas di Indonesia Sport Theme Park
Lalu, apa saja yang bisa dilakukan saat berkunjung ke tempat ini? Berikut rangkum daftarnya:
1. Bermain sekaligus olahraga virtual
Legend Heroes merupakan wahana bermain dan olahraga virtual yang menyediakan 16 jenis permainan. Ada memanah, berkuda, sepak bola, ski, badminton, dan masih banyak lagi.
Total sekitar 16 permainan. Paling populer adalah batting, soccer, dan archery. Kalau yang sering dilihat di Tiktok mungkin yang Action Racing, itu orang lari-lari atau jalan sambil berpose," kata Shirley.
Meski berbentuk virtual, pengunjung akan merasa cukup berkeringat dan berolahraga saat bermain di sini, apalagi jika memainkan beberapa gim. Adapun satu permainan berdurasi 5-7 menit.
Baca juga: 6 Tips Main Sambil Olahraga di Indonesia Sport Theme Park
Adapun biayanya cukup terjangkau. Mulai Rp 30.000 untuk tiket masuk dan satu permainan, paket 3 games mulai Rp 80.000, paket 5 games mulai Rp 120.000, paket 1 jam mulai Rp 120.000, dan termahal mulai Rp 200.000 untuk dua jam.
"Biasanya orang-orang datang pesan yang paket 1 jam itu free mau main yang mana aja. Jadi satu permainan bisa berkali-kali dimainkan," ujarnya.
Terkini Lainnya
- Aktivitas di Menoreh View Kulon Progo, Kulineran hingga Gowes Tengah Sawah
- 6 Benda Cagar Budaya Dipulangkan ke Indonesia, Ada Arca Perunggu
- Tiket Kereta Pasar Senen-Purwosari Nataru 2024 Masih Bisa Dibeli
- Tiket Kereta Pasar Senen-Surabaya Pasar Turi Nataru 2024 Masih Tersedia
- Jejak Zaman Purba di Geopark Galunggung, Wisata Baru di Tasikmalaya
- Desa Santa Claus di Finlandia Hadapi Masalah Overtourism
- Batik Shibori, Ide Oleh-oleh Khas Surabaya di Kampung Wisata Ketandan
- Bebas Ribet Urus Visa Traveling ke Luar Negeri dengan GoVisa
- Depok Punya Paspor, Berisi Rute Wisata dan Bisa Distempel
- Wujudkan Golo Mori Labuan Bajo yang Ramah Lingkungan, Sampah Jadi Fokus Utama
- Sistem Subak, Warisan Budaya Dunia yang Jadi Daya Tarik Wisata Desa Jatiluwih
- 15 Wisata Alam di Malang untuk Liburan Nataru yang Berkesan
- 15 Wisata Keluarga di Malang Saat Nataru, Seru dan Edukatif
- Rute Menuju ke Bukit AsLan Bandar Lampung
- Harga Tiket dan Paket di Bukit AsLan
- Petirtaa Jolotundo, Candi dengan Kolam Pemandian di Kaki Gunung Penanggungan
- Tips Mendaki Gunung Prau via Dieng, Turun Lewat Jalur yang Sama
- Virgin Galactic Buka Penerbangan Komersial ke Luar Angkasa per Agustus
- Rekomendasi Permainan di Legend Heroes, Bisa Gaya sama Pasangan
- Panduan Wisata HeHa Forest Yogyakarta, Hutan yang Instagramable