pesonadieng.com

Simak Jadwal Kereta Bandara YIA Terbaru, Ada Xpress dan Reguler 

Jadwal KA Bandara Yogyakarta International Airport (YIA) 2023. Jadwal KA Bandara YIA Februari 2023.
Lihat Foto

 

- PT Railink selaku pengelola kereta bandara YIA atau Yogyakarta International Airport telah merilis jadwal kereta bandara YIA terbaru, yang berlaku mulai Juni 2023.

Kereta bandara YIA menjadi salah satu moda transportasi yang menghubungkan penumpang dari stasiun Stasiun Yogyakarta menuju Bandara YIA di Kulon Progo, dan sebaliknya.

Baca juga:

Pada April 2021 lalu, kereta bandara YIA telah menambah layanan baru, yakni kereta bandara YIA Xpress. Berbeda dengan kereta bandara YIA reguler, layanan kereta bandara YIA Xpress hanya melayani rute Stasiun Yogyakarta menuju Stasiun Bandara YIA, tanpa berhenti di Stasiun Wates. 

Tarif kereta bandara YIA Xpress adalah Rp 50.000 per orang, lebih mahal dibandingkan kereta bandara YIA reguler yakni Rp 20.000 per orang untuk relasi serupa.

Namun, ada sejumlah fasilitas pada kereta bandara YIA Xpress seperti, semua penumpang dapat tempat duduk, bisa pilih kursi, ganti jadwal, pembatalan keberangkatan, serta waktu tempuh lebih singkat.

Jadwal kereta Bandara YIA terbaru

Berikut jadwal kereta Bandara YIA terbaru per 1 Juni 2023, baik kereta bandara YIA Xpress maupun reguler, seperti dikutip dari laman Railink.

Jadwal lengkap KA Bandara YIA Express, waktu tempuh ke Yogyakarta hanya 35 menitDok.KA Bandara YIA Express Jadwal lengkap KA Bandara YIA Express, waktu tempuh ke Yogyakarta hanya 35 menit

Jadwal kereta Bandara YIA Xpress per 1 Juni 2023

Relasi Stasiun Yogyakarta-Bandara YIA 

1. Berangkat dari Stasiun Yogyakarta pukul 05.35 WIB, tiba di Stasiun Bandara YIA pukul 06.10 WIB

2. Berangkat dari Stasiun Yogyakarta pukul 08.30 WIB, tiba di Stasiun Bandara YIA pukul 09.05 WIB

3. Berangkat dari Stasiun Yogyakarta pukul 10.00 WIB, tiba di Stasiun Bandara YIA pukul 10.35 WIB

4. Berangkat dari Stasiun Yogyakarta pukul 13.40 WIB, tiba di Stasiun Bandara YIA pukul 14.15 WIB

5. Berangkat dari Stasiun Yogyakarta pukul 15.33 WIB, tiba di Stasiun Bandara YIA pukul 16.08 WIB

6. Berangkat dari Stasiun Yogyakarta pukul 17.43 WIB, tiba di Stasiun Bandara YIA pukul 18.18 WIB

Baca juga:

Relasi Bandara YIA-Stasiun Yogyakarta 

1. Berangkat dari Stasiun Bandara YIA pukul 07.20 WIB, tiba di Stasiun Yogyakarta pukul 07.55 WIB

2. Berangkat dari Stasiun Bandara YIA pukul 09.15 WIB, tiba di Stasiun Yogyakarta pukul 09.50 WIB

3. Berangkat dari Stasiun Bandara YIA pukul 11.25 WIB, tiba di Stasiun Yogyakarta pukul 12.00 WIB

4. Berangkat dari Stasiun Bandara YIA pukul 14.35 WIB, tiba di Stasiun Yogyakarta pukul 15.10 WIB

5. Berangkat dari Stasiun Bandara YIA pukul 16.45 WIB, tiba di Stasiun Yogyakarta pukul 17.20 WIB

6. Berangkat dari Stasiun Bandara YIA pukul 18.45 WIB, tiba di Stasiun Yogyakarta pukul 19.20 WIB

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat