Status Tanggap Darurat Berakhir, Sejumlah Tempat Wisata Lumajang Buka Lagi
– Bupati Lumajang Thoriqul Haq menerapkan status tanggap darurat bencana selama 14 hari usai banjir lahar hujan pada Jumat (7/7/2023).
Selain fokus memperbaiki infrastruktur yang rusak, status tanggap darurat itu juga membuat tempat wisata di daerah terdampak bencana banjir lahar hujan, tutup sementara.
Adapun status tanggap darurat bencana berlaku di daerah terdampak bencana, yakni Kecamatan Pronojiwo, Candipuro, Pasrujambe, dan Tempursari.
Baca juga: Wisata Lumajang Akan Buka Lagi Jumat 21 Juli 2023 usai Status Tanggap Darurat Bencana
Adapun dari kecamatan tersebut, Pronojiwo jadi salah satu daerah dengan tempat wisata terbanyak.
Alhasil banyak tempat wisata di Lumajang yang harus tutup sementara saat status tanggap darurat tersebut.
Wisata Lumajang buka lagi
Namun, status tanggap darurat bencana selama 14 hari itu akhirnya selesai pada Kamis (20/7/2023).
“Informasi dari pimpinan karena tidak ada perpanjangan waktu terkait tanggap darurat, maka besok (tempat wisata) sudah bisa dibuka untuk beraktivitas kembali,” kata Kepala Seksi Promosi Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Lumajang bernama Tyas kepada , Kamis (20/7/2023).
Baca juga: Panorama Kapas Biru Buka Lagi usai Tanggap Darurat di Lumajang Selesai
pun mencoba menghubungi sejumlah tempat wisata yang sebelumnya tutup sementara selama status tanggap darurat berlaku.
Hasilnya, beberapa tempat wisata di daerah terdampak banjir lahar hujan sudah buka lagi dan bisa dikunjungi wisatawan.
Termasuk Air Terjun Tumpak Sewu yang sudah buka lagi, meski wisatawan masih belum boleh turun ke titik air terjun.
Tempat wisata lain yang sudah buka, antara lain adalah Panorama Kapas Biru, Sarkawi Camping Ground, hingga Gunung Wayang Sumberwuluh.
Terkini Lainnya
- 4 Tips ke Pasar Santa di Jakarta, Datang Setelah Jam Makan Siang
- 8 Tempat Wisata di Bali Selain Pantai untuk Long Weekend
- Kapal Pesiar Carnival Spirit Tabrak Bongkahan Es di Alaska
- Toya Devasya Geopark & Villas di Bali: Lokasi, Jam Buka, dan Tiket
- Bawa Rp 100.000 Ke Pasar Santa, Bisa Beli Apa?
- 10 Tempat Wisata di Yogyakarta untuk Keluarga, Pas buat Long Weekend
- Sambut MotoGP Indonesia 2024, Garuda Indonesia Beri Diskon Tiket hingga 20 Persen
- Apakah Maulid Nabi 2024 Termasuk Libur Nasional?
- Long Weekend, KAI Daop 6 Yogyakarta Operasikan Kereta Tambahan
- 3 Penginapan Sekitar Duta Orchid Garden, Harga mulai Rp 190.000 Per Malam
- Lokasi dan Rute Menuju ke Duta Orchid Garden
- Jenis Anggrek di Duta Orchid Garden Bali, Memanjakan Mata
- Aktivitas di Duta Orchid Garden, Tak Hanya Foto dengan Anggrek
- Duta Orchid Garden Bali, Lihat Anggrek Lebih Dekat
- Museum Seni Rupa dan Keramik di Jakarta: Lokasi, Jam Buka, dan Tiket
- Gunung Wayang Lumajang Buka Lagi, Spot Panorama Berlatar Semeru
- Air Terjun Tumpak Sewu Buka Lagi, Wisatawan Masih Belum Boleh Turun
- Panorama Kapas Biru Buka Lagi usai Tanggap Darurat di Lumajang Selesai
- Inggris Terbitkan Paspor Atas Nama Raja Charles III, Pertama Kalinya Sejak 1952
- Syarat Masuk Filipina 2023, Siapkan Asuransi Perjalanan