pesonadieng.com

8 Tempat Camping di Magelang, Bisa Lihat Enam Gunung 

Camping di Gunung Andong, Magelang
Lihat Foto

- Berkemah atau camping di Magelang menjadi salah satu cara untuk menikmati keindahan alam di Kota Sejuta Bunga ini. Dikelilingi banyak gunung, membuat Magelang memiliki panorama yang indah serta udara sejuk.

Meliputi, Gunung Merapi, Gunung Merbabu, Gunung Sindoro, Gunung Sumbing, Gunung Andong, Gunung Telomoyo, dan Perbukitan Menoreh.

Baca juga:

Selain panorama alam, Magelang memiliki sejumlah tempat wisata sejarah salah satunya adalah Candi Borobudur.

Jika ingin berkunjung ke Magelang, lokasinya  berada di Provinsi Jawa Tengah. Wisatawan bisa menempuh perjalanan dari Kota Yogyakarta, sekitar dua jam.

Tempat camping di Magelang 

merangkum sejumlah rekomendasi tempat camping di Magelang, sebagai berikut. 

1. Silancur Highland 

Pemandangan indah di Silancur Highland Magelang./Anggara Wikan Prasetya Pemandangan indah di Silancur Highland Magelang.

Berlokasi di lereng Gunung Sumbing, Silancur Highland menawarkan keindahan pemandangan alam. Lokasi Silancur Highland berada di Dusun Dadapan, Desa Mangli, Kecamatan Kaliangkrik, Kabupaten Magelang.

Menariknya, Silancur Highland memiliki camping ground, berdasarkan informasi dari (2/10/2020). Pengunjung bisa camping sembari menikmati gemerlap lampu Kabupaten Magelang dari ketinggian.

Jika cuaca sedang bagus, pengunjung bisa menikmati pemandangan enam gunung yang mengelilingi obyek wisata ini. Selain camping, wisatawan bisa berfoto di taman bunga dan spot foto Instagramable berlatar belakang pegunungan.

2. Gunung Andong 

Suasana di camp area puncak Gunung Andong yang dipenuhi tenda pendaki/Dian Ade Permana Suasana di camp area puncak Gunung Andong yang dipenuhi tenda pendaki

Memiliki ketinggian 1726 mdpl, Gunung Andong menjadi salah satu gunung ramah pemula di Jawa Tengah. Lokasi Gunung Andong berada di Kecamatan Ngablak, Kabupaten Magelang.

Pada akhir pekan, Gunung Andong selalu dipadati pendaki dari berbagai daerah. Sebagian dari pendaki memilih camping maupun langsung turun kembali.

Jalur pendakian Gunung Andong cenderung tidak ekstrem, serta dapat ditempuh sekitar dua sampai dengan tiga jam. Saat camping di puncak Gunung Andong, wisatawan bisa menyaksikan pemandangan deretan gunung lainnya dan panorama Kota Magelang dari ketinggian.   

Baca juga:

3. Hutan Pinus Mangli 

Jika kamu ingin camping di tengah hutan pinus, maka kawasan hutan pinus Mangli bisa menjadi alternatif. Lokasinya berada di Desa Mangli, Kecamatan Kaliangkrik, Kabupaten Magelang. 

Hutan pinus ini berada di lereng Gunung Andong, sehingga udaranya sejuk. Selain pohon pinus yang menjulang tinggi, wisatawan bisa menjumpai aliran sungai tepat di dekat pintu masuk, seperti dikutip dari Visit Magelang.

Kawasan hutan ini dilengkapi dengan fasilitas camping ground, wahana permainan, tempat foto, dan toilet. Tarif camping di hutan pinus Mangli sangat ramah kantong, yakni Rp 5.000 per orang.

4. Glamping Linggarjati

Linggarjati Joglo, MagelangDok. LINGGARJATI JOGLO Linggarjati Joglo, Magelang

Glamping Linggarjati menawarkan pemandangan eksotis di lereng Gunung Sumbing. Tepatnya di Alas Krincing Mangli, Kecamatan Kaliangkrik, Kabupaten Magelang.

Obyek wisata ini baru buka pada 26 Februari 2021, berdasarkan informasi dari (21/4/2021). Dari kejauhan, wisatawan bisa menyaksikan Kota Magelang serta pemandangan matahari terbit yang eksotis.

Hamparan sawah penduduk lokal menambah keindahan pemandangan di sekitar Glamping Linggarjati. Bentuk penginapan di Glamping Linggarjati menyerupai tenda, dengan tarif menginap Rp375.000 pada weekday dan Rp400.000 saat weekend.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat