Panduan ke ICAD 13, Pameran Seni dan Desain Kontemporer di Jakarta
JAKARTA, - Wisatawan yang ingin menikmati karya seni dan desain kontemporer bisa mengunjungi Pameran Indonesian Contemporary Art & Design (ICAD) ke-13. Berada di hotel grandkemang Jakarta di Jakarta Selatan, pameran ini diadakan sampai Minggu (26/11/2023).
Pameran yang mengangkat tema Feel-Good Lab ini menampilkan karya desain dan seni kontemporer dari 54 seniman, serta bisa dikunjungi secara gratis.
Baca juga: Ada Pameran Seni Kontemporer ICAD di Jakarta, Masuknya Gratis
"Ada lima kategori karya yaitu Special Appearance, In Focus, Featured, Open Submission, dan Collaboration," kata Festival Director ICAD 13, Edwin Nazir di lokasi, Selasa (17/10/2023).
Lebih lanjut, kata dia, tahun ini jumlah submission (karya yang dikumpulkan) para seniman juga meningkat dua kali lebih banyak dibanding tahun lalu, serta datang dari 18 kota dan tujuh negara di dunia.
"Terdapat seniman dari Malaysia hingga Thailand yang berpartisipasi. Lalu untuk Special Appearance, kami bekerja sama dengan Yayasan Benyamin Suaeb menampilkan Tribute to Benyamin Suaeb," tuturnya.
Panduan ke Pameran ICAD 13
Lokasi dan jam buka
Pameran ICAD 13 diselenggarakan di dalam hotel grandkemang Jakarta, yang beralamat di Kemang Raya Nomor 2H, Kecamatan Mampang Prapatan, Kelurahan Bangka, Jakarta Selatan.
Untuk menuju hotel, kamu bisa memanfaatkan sejumlah transportasi umum. Stasiun KRL terdekat adalah Stasiun Kebayoran Lama, sedangkan Stasiun MRT terdekat adalah Stasiun Cipete Raya. Kemudian, lanjut naik ojek daring agar tiba di lokasi.
Pilihan mudah lainnya adalah naik bus Transjakarta. Kamu dapat berangkat dari titik asalmu, untuk menuju Terminal Blok M dan turun di halte tersebut. Dari Terminal Blok M, lanjut lagi naik bus koridor 6N (Blok M-Ragunan via Kemang) yang melewati jalanan di depan hotel.
Untuk jam buka, pameran ini dibuka setiap hari Senin sampai Minggu, dari pukul 10.00 WIB hingga 20.00 WIB. Adapun waktu kunjungan dibagi menjadi lima sesi per harinya.
Baca juga: Pameran ICAD 13 di Kemang: Lokasi, Jam Buka, dan Cara Dapat Tiket
Cara dapat tiket ICAD 13
Pengunjung bisa masuk ke pameran ICAD secara gratis atau tidak dikenakan biaya. Pendaftaran bisa dilakukan saat hari-H kunjungan, selama belum melewati sesi berkunjung.
Pengunjung tidak dikenakan biaya, hanya perlu mendaftar melalui link di situs web arturaicad.com/register atau melalui aplikasi ICAD yang bisa diunduh di Play Store dan App Store.
Baca juga: Cara ke Pameran ICAD di Kemang dari Tangerang, Naik TransJakarta
Terkini Lainnya
- 15 Cara Cegah Sakit Saat Liburan Nataru yang Masih Musim Hujan
- Apa Itu Prasasti Pucangan dan Mengapa Begitu Penting bagi Indonesia?
- Kemenpar Mau Berantas Pungli di Tempat Wisata agar Wisatawan Nyaman
- 5 Wisata Ramah Anak Saat Libur Natal dan Tahun Baru di Jakarta
- Tips Liburan di Puncak Saat Libur Natal dan Tahun Baru
- Bupati Semarang Gratiskan Anggota Korpri di Wisata yang Dikelola Pemkab
- Museum Sangiran, Menguak Sejarah Perkembangan Peradaban Manusia
- 5 Ide Aktivitas Libur Natal dan Tahun Baru di Jakarta
- 4 Aktivitas di Pertunjukan Stuntman Show di TMII, Bisa Kulineran
- 6 Rekomendasi Tempat Wisata di Jakarta untuk Libur Sekolah, Bermain Sambil Belajar
- 6 Destinasi Wisata Mirip di Film Moana, Ada yang Versi Live Action
- 7 Taman untuk Piknik di Jakarta, Ada Area Bermain Anak dan Gratis
- Pajak Daerah Kota Batu Sektor Hotel, Restoran, dan Kafe Desember 2024 Diprediksi Capai Rp 25 Miliar
- 5 Tips Menonton Stuntman Show di TMII, Jangan Datang Terlambat
- Libur Akhir Tahun di TMII, Ada Indonesia International Stuntman Show
- 3,8 Juta Turis Kunjungi Bali hingga September 2023
- Museum Sumpah Pemuda: Lokasi, Jam Buka, dan Harga Tiket
- 4 Tips Berkunjung ke Pameran ICAD di Jakarta, Registrasi Dulu
- Ini 6 Rahasia Kasur Hotel Empuk dan Nyaman
- Sri Lanka Beri Bebas Visa Sementara untuk Pelancong Indonesia