pesonadieng.com

5 Hotel Dekat Lokasi One Piece Exhibition Asia Tour, mulai Rp 300.000

Whiz Prime Kelapa Gading, Jakarta Utara.
Lihat Foto

One Piece Exhibition Asia Tour digelar di Jakarta selama 61 hari, yakni mulai Rabu (8/11/2023) hingga Minggu (7/1/2024).

Penggemar serial One Piece yang berasal dari luar Jakarta dan hendak datang ke pameran bisa menginap di hotel dekat lokasi One Piece Exhibition Asia Tour jika diperlukan.

Baca juga:

One Piece Exhibition Asia Tour berada di kawasan Mall of Indonesia (MOI), Kelapa Gading, Jakarta Utara. Tidak sulit menemukan hotel di sini, karena lokasinya cukup strategis.

Berikut beberapa rekomendasi hotel dekat lokasi pameran One Piece di Jakarta Utara yang bisa dipilih.

Hotel dekat lokasi One Piece Exhibition Asia Tour

1. Whiz Prime Hotel Kelapa Gading

Whiz Prime Kelapa Gading, Jakarta Utara.Dok. Instagram @whizprimekelapagading Whiz Prime Kelapa Gading, Jakarta Utara.

Lokasi Whiz Prime Hotel Kelapa Gading berada di depan pintu masuk MOI. Tepatnya di Jalan Boulevard Barat Raya Nomor 12, Kelapa Gading, Jakarta Utara.

Berdasarkan pantauan harga sewa hotel di Tiket.com, tarif menginap di Whiz Prime Hotel Kelapa Gading dibanderol mulai dari Rp 640.000 per malam untuk tipe kamar Superior Double.

Selain ida pula tipe kamar Superior tarifnya mulai dari Rp 680.000. 

Baca juga: Mampir ke One Piece Exhibition Asia Tour, Ada Apa Saja?

Beberapa fasilitas yang diperoleh di sini meliputi sarapan, akses internet gratis, kolam renang, resepsionis 24 jam, televisi, dan pendingin ruangan.

Whiz Prime Hotel Kelapa Gading juga menyediakan transportasi antar jemput bandara. Jika hendak memesan layanan ini, calon pengunjung perlu membayar biaya tambahan.

2. All Sedayu Hotel Kelapa Gading

All Sedayu Hotel Kelapa Gading, Jakarta Utara.Dok. Instagram @allsedayuhotels All Sedayu Hotel Kelapa Gading, Jakarta Utara.

All Sedayu Hotel Kelapa Gading ialah hotel bintang empat yang dekat dengan lokasi One Piece Exhibition Asia Tour.

Alamatnya di Jalan Raya Boulevard Barat, Kelapa Gading, Mall of Indonesia, Lobby 5, Kelapa Gading, Jakarta Utara.

Berdasarkan pantauan harga sewa hotel di laman resmi Traveloka, tarif menginap di All Sedayu Hotel Kelapa Gading mulai dari Rp 620.000 per malam untuk tipe kamar Superior Twin.

Baca juga: 5 Tips Datang ke One Piece Exhibition Asia Tour, Kenakan Kostum Terbaik

Jika ingin memilih tipe kamar lain, ada tipe Superior Twin Room Breakfast dengan harga mulai dari Rp 690.000, tipe Superior Double Room Breakfast mulai dari Rp 767.000, hingga tipe Family Suite Room mulai dari Rp 1,9 juta permalam.

Fasilitas hotel yang disediakan meliputi restoran, transportasi di area hotel, sewa mobil, laundry, penitipan bagasi, ruang rapat, dan layanan resepsionis 24 jam.

3. Cabin Hotel

Cabin Hotel merupakan hotel bintang tiga dekat lokasi One Piece Exhibition Asia Tour yang menawarkan tarif sewa relatif terjangkau.

Berdasarkan laman resmi Traveloka, tarif menginap di Cabin Hotel dibanderol mulai dari Rp 300.000 per malam untuk tipe kamar Deluxe Twin kapasitas dua orang.

Baca juga: Panduan Beli Tiket One Piece Exhibition Asia Tour secara Online

Tersedia juga tipe lainnya yakni Deluxe Double, Superior Couple, Superior Double, dan Junior Suite dengan harga mulai dari Rp 400.000.

Adapun fasilitas yag bisa ditawarkan di Cabin Hotel melipui laundry, penitipan bagasi, resepsionis 24 jam, kafe, restoran, akses internet gratis, dan layanan pijit.

Hotel ini beralamat di Jalan Yos Sudarso Kavling. 87 - 88 @Bursa Otomotif Sunter, Sunter, Tanjung Priok, Jakarta Utara.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Kompas Travel (@kompas.travel)

 

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat