Jalur Magelang-Boyolali yang Sejuk dan Indah di Antara Dua Gunung

– Berwisata tidak hanya bisa dilakukan dengan mengunjungi suatu tempat wisata.
Berkendara di jalan dengan panorama indah, ternyata bisa jadi salah satu cara untuk mengisi liburan dan berwisata.
Bagi masyarakat Jawa Tengah, terutama Boyolali, Magelang, dan sekitarnya, jalan semacam itu ada di jalur Magelang-Boyolali.
Baca juga: D’Garden Cafe Selo Boyolali, Kafe di Tengah Taman Bunga Berlatar Gunung Merapi
Sesuai namanya, jalan ini menghubungkan Kabupaten Boyolali dan Magelang. Uniknya, jalur ini membentang di tengah dua gunung, yakni Merapi dan Merbabu.
Wisatawan yang berkendara di jalan ini akan bisa menyaksikan keindahan panorama alam, apalagi saat cuaca cerah.
Jalur Magelang-Boyolali yang sejuk dan indah
Saat cuaca cerah, Gunung Merapi dan Merbabu yang menjulang tinggi akan terlihat begitu indah.
Sepanjang perjalanan, mata seolah kembali segar karena hijaunya pemandangan di kanan dan kiri jalur.

Tak hanya itu, sisi barat juga menampilkan panorama Gunung Sumbing dan Sindoro di ujung Cakrawala.
Sementara sisi timur juga menyajikan pemandangan Gunung Lawu yang seolah melayang di langit.
Baca juga: 6 Rekomendasi Wisata di Selo Boyolali, Nikmati Panorama Gunung Merapi
Berada di antara dua gunung dan ketinggian, jalur Magelang-Boyolali juga sejuk. Jika berangkat pagi, udara dingin benar-benar terasa menusuk kulit.
Banyak tempat wisata
Keindahan panorama dan kesejukan udara di jalan ini pun membuat banyak tempat wisata. Kebanyakan mengunggulkan indahnya pemandangan alam.
Tempat wisata pun beragam, mulai dari alam seperti ait terjun, spot panorama, taman bunga, hingga resto instagramable.

Beberapa tempat wisata di jalan Magelang-Boyolali, yakni Menara Langit Ketep Pass, Air Terjun Kedung Kandang, Negeri Kayangan, Embung Manajar, Merapi Garden, hingga Bukit Sanjaya.
Selain itu, jalur ini biasanya juga dilalui mereka yang hendak melakukan pendakian ke Gunung Merbabu via Selo dan Gunung Merapi.
Baca juga: Cara Mudah Menikmati Keindahan Air Terjun Kedung Kayang Magelang
Namun, pendakian ke Gunung Merapi masih tutup sejak 2018 karena peningkatan aktivitas vulkanik.

Adapun saat ini untuk menjelajah jalan Magelang-Boyolali, wisatawan hanya bisa naik kendaraan pribadi.
Belum ada kendaraan umum yang melayani rute Magelang-Boyolali via tengah Gunung Merapi dan Merbabu ini.
Terkini Lainnya
- Kronologi Penumpang Lion Air Kehilangan Emas di Koper, Kerugian hingga Rp 7,6 Juta
- Fadli Zon Terbuka soal Ahli Luar Negeri Teliti Situs Gunung Padang
- Cegah Pencurian Barang di Koper Saat Naik Pesawat, Jangan Taruh Barang Berharga di Bagasi
- Pilot Pingsan, Pesawat Tujuan Jerman Mendarat Darurat
- Ekowisata Sungai Mudal Kulon Progo: Harga Tiket, Jam Buka, dan Lokasi 2025
- Turis Israel Bikin Onar di RS, Dokter Waswas hingga Pertimbangkan "Resign"
- Ada Nama Hotspot "Ada Bom di Dalam Pesawat" di Pesawat American Airlines, Penerbangan Ditunda 5 Jam
- Visa Dicabut, Turis Israel yang Terobos IGD Langsung Dideportasi
- Garuda Indonesia Masuk Daftar 25 Maskapai Penerbangan Terbaik Dunia Versi AirlineRatings
- Aktivitas Wisata di Museum Kretek, Ada Fasilitas Waterboom
- Pameran Akulturasi Tionghoa, Fadli Zon Sebut Budaya China Perkaya Keragaman Budaya Indonesia
- Museum Kretek Kudus: Harga Tiket, Jam Buka, dan Lokasi 2025
- Jadwal KRL Manggarai-Cikarang Hari Ini 11 Februari 2025
- Jadwal KRL Manggarai-Bogor Hari Ini 11 Februari 2025, Paling Malam Pukul 00.15 WIB
- Jadwal KRL Manggarai-Jakarta Kota Hari Ini 11 Februari 2025
- Itinerary 2 Hari 1 Malam di Gili Trawangan, Nyunset hingga Snorkeling
- Musim Dingin di Singapura, Bisa Dirasakan di Bandara Changi
- 4 Tips Mampir ke Stasiun Kereta Captain Tsubasa di Jepang
- Bandara Sultan Hasanuddin Catatkan 8,7 Juta Penumpang hingga Oktober 2023
- Harga Tiket dan Jam Buka Agrowisata Bhumi Merapi Yogyakarta