Labuan Bajo Akan Buka Penerbangan Langsung Rute Internasional pada 2024
- Setelah naik status menjadi bandara internasional, saat ini Bandara Labuan Bajo dji Nusa Tenggara Timur (NTT) sedang menyiapkan penerbangan langsung rute internasional untuk 2024.
Adapun negara yang akan bekerjasama dalam pembukaan penerbangan internasional ke Labuan Bajo ini seperti Singapura dan Australia.
Baca juga: 1 Juta Wisatawan Ditargetkan Berkunjung ke Labuan Bajo pada 2024
Kerja sama ini termasuk dalam hal merancang strategi dalam menangani low season atah musim non-liburan di Labuan Bajo.
"Pada 2024 kami akan promosi event, fokus di peningkatan produk wisata yang beragam, dan kami juga sedang menyasar untuk menyiapkan direct flight (penerbangan langsung) dari internasional," kata Direktur Utama Badan Pelaksana Otorita Labuan Bajo Flores, Shana Fatina saat acara Jumpa Pers Akhir Tahun 2023 di Gedung Sapta Pesona, Jakarta, Jumat (22/12/2023).
Dalam kesempatan yang sama, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno menyampaikan, setelah berkoordinasi dengan Kementerian Perhubungan, ada tiga maskapai yang akan bekerja sama untuk pembukaan penerbangan internasional ke Labuan Bajo.
Tiga maskapai tersebut di antaranya Air Asia untuk rute Kuala Lumpur, Scoot untuk rute Singapura, Jet Star untuk rute Australia.
Baca juga: 4 Rekomendasi Spot Diving di Labuan Bajo NTT
Sebelumnya, dikutip dari (7/12/2023), Menparekraf mengatakan bahwa Banda Labuan Bajo telah masuk ke dalam daftar bandara yang menjadi bandara internasional saat ASEAN Summit pada Mei lalu.
Ia berharap dengan adanya penerbangan langsung rute internasinal dari beberapa negara tersebut dapat mendorong tercapainya target 1 juta penumpang di Bandara Labuan Bajo pada 2024.
Terkini Lainnya
- Janji-janji Maskapai Turunkan Harga Tiket Pesawat Domestik
- 2 Bayi Harimau, 1 Bayi Owa, dan 2 Bayi Penguin Lahir di Taman Safari Indonesia
- Wisata Gratis di Yogya, Indahnya Hamparan Sawah Berlatar Perbukitan Menoreh
- 15 Cara Cegah Sakit Saat Liburan Nataru yang Masih Musim Hujan
- Apa Itu Prasasti Pucangan dan Mengapa Begitu Penting bagi Indonesia?
- Kemenpar Mau Berantas Pungli di Tempat Wisata agar Wisatawan Nyaman
- 5 Wisata Ramah Anak Saat Libur Natal dan Tahun Baru di Jakarta
- Tips Liburan di Puncak Saat Libur Natal dan Tahun Baru
- Bupati Semarang Gratiskan Anggota Korpri di Wisata yang Dikelola Pemkab
- Museum Sangiran, Menguak Sejarah Perkembangan Peradaban Manusia
- 5 Ide Aktivitas Libur Natal dan Tahun Baru di Jakarta
- 4 Aktivitas di Pertunjukan Stuntman Show di TMII, Bisa Kulineran
- 6 Rekomendasi Tempat Wisata di Jakarta untuk Libur Sekolah, Bermain Sambil Belajar
- 6 Destinasi Wisata Mirip di Film Moana, Ada yang Versi Live Action
- 7 Taman untuk Piknik di Jakarta, Ada Area Bermain Anak dan Gratis
- Pemilu Bisa Tingkatkan Kunjungan Turis Asing hingga 10.000 Orang
- Kasus Covid-19 Naik, Wisatawan Diimbau Pakai Masker
- 4 Aktivitas Wisata di Malang Skyland, Bisa Lihat Sunset
- Harga Tiket Masuk Pinus Pengger di Bantul Saat Malam Tahun Baru
- Ada 244.000 Penumpang di Bandara AP 1 pada Puncak Arus Mudik Libur Natal