8 Penginapan Murah Dekat Stasiun Tugu Yogyakarta, Mulai Rp 135.000

- Berlibur ke Yogyakarta bisa lebih hemat bila memilih penginapan nyaman dan murah.
Plusnya, penginapan ini berlokasi tidak jauh dari Malioboro dan Stasiun Tugu Yogyakarta. Bisa ditempuh dengan jalan kaki.
Harganya mulai dari Rp 130.000-an per malam. Simak rekomendasi penginapan murah dekat Stasiun Tugu Yogyakarta berikut ini.
Baca juga: Jumlah Kunjungan Wisata di Kota Yogyakarta Capai 7 Juta Selama 2023
1. Hotel Sakura Yogyakarta
Jaraknya cuma 700 meter dari Stasiun Tugu Yogyakarta. Kamu bisa menginap di Hotel Sakura Yogyakarta dengan harga kamar per malam mulai Rp 135.000.
Fasilitas hotel terdiri dari TV kabel, sarapan, Wi-Fi, dan parkir luas untuk mobil atau motor.
Ada total 24 kamar di Hotel Sakura Yogyakarta. Fasilitas yang disebutkan hanya tersedia di beberapa kamar.
Baca juga: Lion Air Buka Rute Lampung-Yogyakarta-Bali PP Mulai 21 Januari 2024
2. Setia Backpacker
Tipe kamarnya terdiri dari AC Deluxe untuk dua orang dan AC Family untuk empat orang.
Tarif kamar di Setia Backpacker yang bisa kamu pesan mulai dari Rp 204.000 hingga Rp 370.000 per malam.
Lokasinya berada dekat Pasar Ngasem, tidak jauh dari Stasiun Tugu Yogyakarta, tepatnya di Jalan Sosrowijayan GT I Gang 2 Nomor 14E, Sosromenduran, Gedong Tengen, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta.
Baca juga: 20 Wisata Tahun Baru Yogyakarta yang Hits, Banyak Tempat Instagramable

3. The Packer Lodge
Pilihan kamarnya terdiri dari Capsule Bed 4 (Non) Window Dorm, Twin Private Room
(Non) Window, Double Bed Capsule Dorm, dan Double Private Room.
Tarif kamar hostel dekat Malioboro ini mulai Rp 140.000-an per malam, tergantung tipe kamarnya.
Fasilitas yang ditawarkan meliputi AC, Wi-Fi, air panas dan dingin untuk mandi, serta gratis kopi dan teh selama 24 jam.
Lokasinya berjarak 300 meter dari Jalan Malioboro, tepatnya di Jakan Dagen Nomor 3, Sosromenduran, Gedong Tengen, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta.
Baca juga: Malioboro Yogyakarta Diserbu Wisatawan, Plang Jalan Jadi Spot Foto Favorit
4. Akur Hotel Malioboro RedPartner
Bila memesan langsung di situs hotel resmi, kamu bisa mendapat harga lebih murah sebesar Rp 180.000-an per malam.
Akur Hotel Malioboro RedPartner berlokasi di Suryatmajan, Danurejan, Yogyakarta. Jaraknya satu kilometer dari Stasiun Tugu Yogyakata.
Terkini Lainnya
- DAMRI Buka Rute ke PIK 2 dari Stasiun KCIC Halim, mulai Rp 60.000
- Promo Tiket Pesawat ke Vietnam, Naik Vietjet Dapat Diskon 50 Persen
- Danau Terjernih di Dunia Ini Terancam oleh Pariwisata
- Museum Moja Jakarta Pusat: Harga Tiket, Jam Buka, dan Lokasi
- Kegiatan yang Bisa Dilakukan di Moja Museum Jakarta Pusat
- Viral Video Diduga Turis India Tidur dan Mabuk di Pantai Pattaya, Ternyata Pekerja Migran
- Jadwal Libur Sekolah Ramadhan dan Idul Fitri 2025, Total Ada 24 Hari
- Sekelompok Turis Berulah, Pukuli dan Gigit Sekuriti Beach Club di Bali
- Alasan Tiket Curug Nangka Naik hingga Rp 54.400, Apa Ada Pungli?
- Cara ke Bandara Soekarno-Hatta Naik Transjakarta, Cuma Rp 3.500
- Efisiensi Anggaran Pemerintah, Pengelola Hotel di Kota Batu Cari Pasar Lain
- Berkemah di Tengah Hutan Pinus Alas Pelangi Trawas
- Cara Naik Kalayang ke Terminal 1, 2, dan 3 dari Stasiun KA Bandara
- Alas Pelangi Trawas:Harga Tiket, Jam Buka, dan Lokasi
- 5 Tips Glamping Ketika Cuaca Berangin dan Hujan
- Rute Menuju ke Cibalung Happy Land Bogor, Dekat Jakarta
- Harga Tiket dan Jam Buka Cibalung Happy Land di Bogor
- Aktivitas Wisata di Cibalung Happy Land Bogor, Cocok untuk Anak
- Aturan Menerbangkan Drone Saat Wisata, Yuk Simak
- Cibalung Happy Land, Tawarkan Wahana Keluarga Lengkap di Cijeruk Jabar