7 Aktivitas di Pokemon Air Adventures Indonesia, Ada Parade Pikachu

JAKARTA, - Pokemon Air Adventures bakal hadir di Indonesia mulai Februari 2024. Acara besarnya akan digelar di Lapangan Renon, Denpasar, Bali pada 2-3 Maret 2024.
Selain Bali, Pokemon juga akan menyapa Yogyakarta, Surabaya, dan Jakarta. Namun, belum diketahui kapan waktu pastinya.
Sejauh ini The Pokemon Company memaparkan aktivitas seru selama Pokemon Air Adventures berlangsung di Bali.
Kegiatannya bermacam-macam, ada yang gratis dan berbayar, seperti Pokemon Go dan Pokemon Run.
Simak aktivitas yang bisa kamu ikuti dalam petualangan Pokemon di Bali yang disampaikan dalam konferensi pers Pokemon Air Adventures Indonesia, Kamis (11/1/2024).
1. Main air di Pikachu Splash Show
Siap-siap basah saat mengikuti Pikachu Splash Show pada siang hari. Air melimpah akan ditembak dengan meriam iar,
Pengunjung dapat menikmati kegembiaraan main air bersama Pikachu di Lapangan Renon, Denpasar, Bali.
"Akan ada water canon besar dan sangat kuat yang akan menyemprotkan air dalam acara tersebut. Jangan lupa membawa pakaian ganti ya," kata Susumu Fukunaga, Corporate Officer The Pokemon Company.
2. Dansa bersama Pikachu

Pertunjukkan dansa Pikachu disiapkan khusus malam hari dengan tema Pikachu EDM.
Nantinya, akan ada musik dan cahaya yang dipadukan dengan konten orisinal perpaduan unsur khas Indonesia di dalam lagunya.
Baca juga:
- Garuda Indonesia Akan Luncurkan Pesawat Pikachu dari Pokemon
- 4 Aktivitas di Pokemon Festival Jakarta di PIK, Bisa Tukar Hadiah
- Berburu Pokemon di Obyek Wisata Selandia Baru, Tertarik?
3. Melihat parade Pikachu
Pikachu akan muncul di hadapan pengunjung selama dua hari berturut-turut melalui parade di lapangan.
Ada lebih dari 10 ekor Pikachu yang akan berkeliling dan menyapa pengunjung yang datang.
4. Meet and greet dengan Pokemon
Bukan hanya Pikachu, ada jenis Pokemon lainnya yang akan mengikuti acara jumpa fans di Bali.
Beberapa jenis Pokemon yang bisa dijumpai adalah Sprigatito, Fuecoco, dan Quaxly yang berperan dalam seri animasi Pokemon terbaru.
Terkini Lainnya
- Wisata ke Taman Nasional Mutis Timau NTT Ditutup Sementara hingga Maret 2025
- Kemenpar Tetap Fokus pada Target Pariwisata 2025 dengan Efisiensi Anggaran
- Rute Menuju Air Terjun Semirang dari Semarang, 40 Menit Perjalanan
- Air Terjun Semirang Kabupaten Semarang: Harga Tiket, Jam Buka, dan Lokasi
- Punya Banyak Wisata Menarik, NTB Targetkan 2,5 Juta Kunjungan Wisatawan di 2025
- Pria Didenda Rp 3,3 Juta Karena Menggunakan Loudspeaker Ponsel di Stasiun Kereta Perancis
- Tips Mengemas Banyak Barang dalam Koper Kabin Pesawat
- 5 Jogging Track di Jakarta Selatan untuk Olahraga Pagi
- Hukuman Corat-coret Tembok China, Bisa Kena Denda hingga Miliaran
- Arab Saudi Larang Anak-anak Naik Haji dan Prioritaskan yang Belum Pernah Haji
- Taman Wisata Kopeng Semarang: Harga Tiket, Jam Buka, dan Lokasi
- 5 Alasan Turis Asing Wajib Urus Visa Elektronik
- Daya Tarik Taman Wisata Kopeng Semarang, Berada di Kaki Gunung Merbabu
- Cara Naik Ojek Online di Terminal Kalideres, Ini Titik Jemputnya
- 10 Tradisi Unik Hari Valentine di Beberapa Negara
- 15 Bandara Angkasa Pura 1 Layani 69,8 Juta Penumpang Sepanjang 2023
- 10 Destinasi Honeymoon Terbaik Dunia 2024, Bali Nomor Satu
- Daftar Negara dengan Paspor Terkuat di Dunia 2024, Ada Jepang dan Singapura
- Pesawat Garuda Indonesia Motif Pokemon Siap Mengudara Februari 2024
- Daftar Negara dengan Paspor Terlemah di Dunia 2024, Mana Saja?