pesonadieng.com

7 Hotel Dekat Bandara Soekarno-Hatta, Jarak mulai 1,4 Km

d'primahotel Terminal 1A Bandara Soetta.
Lihat Foto

Jika hendak bepergian naik pesawat di Bandara Internasional Soekarno-Hatta di Tangerang, Banten, ada baiknya berangkat dari lokasi asal lebih awal. Tujuannya agar tidak tertinggal pesawat dan mengantisipasi kepadatan lalu lintas.

Namun, jika kamu tidak bisa bangun cepat, kamu bisa menginap di sejumlah hotel di sekitar bandara. Jaraknya pun cukup dekat, dengan waktu tempuh sekitar 3-18 menit. 

Baca juga: AirAsia Tunda Pindah Penerbangan Domestik ke Terminal 2 Bandara Soekarno-Hatta

Simak rekomendasi sejumlah hotel dekat Bandara Internasional Soekarno-Hatta, dengan tarif menginap mulai Rp 355.000 per malam, berikut ini.

Hotel dekat Bandara Soekarno-Hatta

1. POP! Hotel Airport Jakarta

POP! Hotel Airport JakartaTRAVELOKA POP! Hotel Airport Jakarta

Total 150 kamar tersedia di POP! Hotel Airport Jakarta. Lokasinya di Jalan Raya Bandara Soekarno-Hatta Nomor 106, Kecamatan Benda.

Jarak dari hotel ini ke bandara kira-kira 1,4 kilometer (km). Kamu bisa naik mobil selama kira-kira lima menit.

Layanan laundry, Wi-Fi, dan antar-jemput bandara menjadi beberapa beberapa fasilitas yang ditawarkan oleh hotel ini.

Tarif per malam menginap di POP! Hotel Airport Jakarta mulai dari Rp 355.000.

Baca juga:

2. Fairfield by Marriott Jakarta Soekarno-Hatta Airport

Ilustrasi salah satu kamar Fairfield by Marriott Jakarta Soekarno-Hatta Airport di Tangerang, Banten.Dok. Fairfield by Marriott Jakarta Soekarno-Hatta Airport Ilustrasi salah satu kamar Fairfield by Marriott Jakarta Soekarno-Hatta Airport di Tangerang, Banten.

Fairfield by Marriott Jakarta Soekarno-Hatta Airport memiliki 194 kamar dengan panorama kota. Ada pula beberapa fasilitas, antara lain transportasi antar-jemput, Wi-Fi, restoran, ruang olahraga, dan ruang rapat.

Alamatnya di Jalan Husein Sastranegara Nomor 8, Kecamatan Benda. Jaraknya sekitar 1,5 km ke bandara sehingga kamu bisa naik mobil kira-kira selama 15 menit.

Tarif menginap per malam di hotel ini mulai dari Rp 980.000.

Baca juga: Ke Bandara Soetta, Makan Dulu di 4 Kuliner Dekat Stasiun BNI City

3. ibis budget Jakarta Airport

Ilustrasi salah satu kamar di ibis budget Jakarta Airport di Tangerang, Banten.Dok. ibis budget Jakarta Airport Ilustrasi salah satu kamar di ibis budget Jakarta Airport di Tangerang, Banten.

Berlokasi di Jalan Raya Bandara Soekarno-Hatta, Kecamatan Benda, ibis budget Jakarta Airport menyediakan shuttle bus dari dan ke bandara khusus untuk tamu hotel.

Adapun waktu tempuh dari hotel bintang dua ini ke bandara sekitar 10 menit, dengan naik kendaraan roda empat. Jarak kedua lokasi tersebut sekitar 1,6 km. 

Terdapat tiga tipe kamar yang ditawarkan yakni Standard 1 Double BedStandard 2 Single Beds, dan Standard 1 Double 1 Bunk Bed.

Tarif menginap di ibis budget Jakarta Airport mulai dari Rp 430.000 per malam.

Baca juga:

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat