pesonadieng.com

Desa Wisata Pujon Kidul, Serunya Petik Apel Sendiri

Ilustrasi: Desa Wisata Pujon Kidul setiap harinya dikunjungi ribuan pengunjung dan berhasil meningkatkan PADes hingga lebih dari Rp 1,3 Miliar pada tahun 2018
Lihat Foto

 - Selain destinasi wisata buatan yang seringkali menjadi pilihan, ada pesona alami yang memikat di sejumlah desa wisata di Indonesia. Salah satu yang bisa dikunjungi adalah Desa Wisata Pujon Kidul di Kabupaten Malang, yang menawarkan pengalaman unik dengan beragam aktivitas seru.

Baca juga:

Dengan suasana pedesaan yang asri dan beragam kegiatan menarik, Desa Wisata Pujon Kidul menjadi opsi menarik bagi mereka yang mencari keseruan di tengah hamparan sawa dan hawa udara sejuk.

Ilustrasi Desa Wisata Pujon Kidul, Kabupaten Malang, Jawa Timur.DOK.SHUTTERSTOCK/Muhammad Solikin Ilustrasi Desa Wisata Pujon Kidul, Kabupaten Malang, Jawa Timur.

Daya tarik Desa Wisata Pujon Kidul

Desa Wisata Pujon Kidul menawarkan banyak destinasi wisata yang bisa dikunjungi seperti, Cafe Sawah. Para pengunjung bisa mendapatkan pengalaman unik yang menghadirkan keindahan gunung dan sawah dengan kesegaran secangkir kopi.

Cafe ini menghadirkan suasana pedesaan yang autentik, dengan saung-saung tempat makan yang dirancang menyerupai gubuk petani di tengah area persawahan. Pengunjung juga bisa melihat aktivitas petani yang sedang menanam padi di hamparan sawah seluas dua hektar.

Ilustrasi salah satu aktivitas yang bisa dilakukan di desa wisata pujon kidul, kabupaten malangDOK.SHUTTERSTOCK/Ari Wid Ilustrasi salah satu aktivitas yang bisa dilakukan di desa wisata pujon kidul, kabupaten malang

Di desa wisata, pengunjung dapat menikmati berbagai aktivitas agrowisata seperti memetik buah dan menangkap ikan dengan harga tertentu sesuai paket wisata yang ditawarkan.

Bagi yang ingin memetik buah, ada berbagai jenis tanaman seperti apel, stroberi, cabe, bawang, dan lainnya, tetapi pengunjung diwajibkan untuk membayar sesuai dengan berat buah yang dipetik.

Ilustrasi Desa Wisata Pujon Kidul.DOK.SHUTTERSTOCK/DODO HAWE Ilustrasi Desa Wisata Pujon Kidul.

Wisata Kampung Budaya menawarkan pengalaman unik dengan ciri khasnya berupa kuliner lokal yang disebut "Pawon Ndeso", disertai dengan hiburan musik tradisional dan pertunjukan tari.

Selain itu, wisata ini juga menawarkan beragam aktivitas seperti pembatikan, permainan tradisional seperti egrang, sepeda kayu, dan congklak. Dengan nuansa tradisional yang kental, wisata ini memberikan pengalaman yang memikat bagi pengunjung.

Para pengunjung juga bisa melakukan kegiatan favorit di desa wisata ini adalah menunggang kuda berkeliling desa.

Sambil menikmati pemandangan alam yang indah yang didampingi pemandu kuda yang ahli.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat