Kastel Dlegenda Banjarbaru: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

- Kota Banjarbaru di Kalimantan Selatan mempunyai beberapa wisata yang bisa dikunjungi untuk mengisi liburan sekolah anak-anak.
Salah satu objek wisata baru ada Kastel D'legenda yang berada di Kecamatan Cempaka, Banjarbaru, Kalimantan Selatan.
Kastel D'legenda memiliki wahana spot foto yang menarik dan beberapa wahana lain yang dapat dicoba keluarga.
Baca juga: 5 Wisata di Singkawang, Kalimantan Barat, Ada yang Gratis
Simak daya tarik Kastel D'legenda di Kalimantan Selatan untuk referensi destinasi wisata liburan sekolah.
View this post on InstagramA post shared by Kompas Travel (@kompas.travel)
Daya tari Kastel D'legenda
Kastel D'legenda wisata yang berada di daerah perbukitan dengan pemandangan alam yang indah. Tampak dari jauh pemandangan bukit dan Gunung dari Kastel D'legenda.
Kastel D'legenda mempunyai konsep istana raja dan bangsawan, sesuai dengan namanya terdapat bangunan kastel berwarna-warni menghiasi tempat wisata ini.
Baca juga: Aktivitas Wisata di Pulau Kabung Kalimantan Barat
Kastel ini dapat dijadikan spot foto menarik, selain itu banyak juga spot foto lainnya. Seperti Rumah Cowboy, Rumah Penyihir, Rumah Belanda, Balon Udara, dan Rumah Kastel.
Para pengunjung juga bisa mencoba wahana seru dengan keluarga terdapat Water Ball, Kids Playground, Virtual Reality, Mini Waterpark dan Photobooth 360 derajat.
Baca juga: 5 Pesona Tanjung Puting Kalimantan, Konservasi Orangutan Terbesar di Dunia
Kastel D'legenda juga dapat dijadikan tempat menikmati senja yang indah, sambil menaiki perahu berkeliling di Danau Biru.
Fasilitas wisata Kastel D'legenda terdapat area parkir, restoran, kafe, musala, toilet penginapan dan aula.
Terkini Lainnya
- PHRI Minta Sektor Pariwisata Jadi Priotitas, Bukan Sekadar Aksesori
- Makam Sunan Giri Gresik: Harga Tiket, Jam Buka, dan Lokasi
- Ziarah Makam Sunan Giri Gresik, Wisata Religi Menyambut Ramadhan
- Kawah Ratu Gunung Salak Bogor: Harga Tiket, Jam Buka, dan Lokasi
- Wisata Non-Pendakian Gunung Rinjani Ditutup Sementara, Kenapa?
- Jadwal DAMRI Cawang, Bisa ke Lampung dan Surabaya mulai Rp 190.000
- Berpetualang di Kawah Ratu Gunung Salak Bogor
- Cuaca Buruk, 300 Penerbangan Pesawat di Amerika Dibatalkan
- 5 Tips Simpan Perhiasan Saat Traveling, Jangan Taruh Bagasi Tercatat!
- Hasil Investigasi Lion Air, 4 Porter Diduga Terlibat Pencurian Emas dari Koper Penumpang
- Fadli Zon Sebut Efisiensi Anggaran Tak Ganggu Program Kerja Kementerian Kebudayaan
- Perhiasan Emas Hilang di Koper, Lion Air Imbau Penumpang Simpan Barang Berharga di Kabin Pesawat
- Berikut Tanggal Cuti Bersama Lebaran 2025, Persiapkan Destinasi Liburanmu
- Kronologi Penumpang Lion Air Kehilangan Emas di Koper, Kerugian hingga Rp 7,6 Juta
- Fadli Zon Terbuka soal Ahli Luar Negeri Teliti Situs Gunung Padang
- 7 Tips Hindari Terlalu Banyak Keluarkan Uang Saat Liburan
- Pakar Ungkap Alasan Pariwisata Indonesia Kalah dari Negara Lain di ASEAN
- Pameran Perlengkapan Outdoor Indofest 2024 Digelar mulai 4 Juli 2024
- Ada Tempat Wisata Alam Baru di Cianjur, Bisa Berkemah dan Off-Road
- Wisata Air Terjun Mangku Sakti Gunung Rinjani Buka Kembali mulai 1 Juli 2024