pesonadieng.com

Lokasi Bekas Pembongkaran Lapak PKL Puncak Bogor Akan Diubah Jadi Jalur Pedestrian dan Taman

Suasana lokasi bekas pembongkaran lapak pedagang kaki lima (PKL) yang kini dijadikan tempat wisata foto, Minggu (7/7/2024).
Lihat Foto

BOGOR, - Lokasi bekas pembongkaran bangunan lapak pedagang kaki lima (PKL) yang berdiri tanpa izin di jalur wisata Puncak, Bogor, Jawa Barat, akan diubah menjadi jalur pejalan kaki atau pedestrian.

Selain itu, lokasi tersebut juga akan diperindah dengan taman yang dihiasi lampu-lampu dan pagar.

Penjabat (Pj) Bupati Bogor Asmawa Tosepu mengatakan, rencana tersebut merupakan tindak lanjut penataan Kawasan Puncak Bogor.

Baca juga: Cegah Jukir Liar di Puncak Bogor, Personel untuk Patroli Ditambah

Ia menuturkan, lapak-lapak pedagang yang dibongkar atau ditertibkan itu sudah direlokasi ke rest area Gunung Mas.

"Kita usulkan jalur pedestrian, pelebaran jalan, pembangunan taman-taman, pengadaan lampu, dan PJU," ungkap Asmawa melalui keterangan tertulisnya, Jumat (5/7/2024).

 
 
 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh (@kompascom)

Menurut Asmawa, jalur Puncak adalah jalan nasional, maka perlu penanganan secara komprehensif dari pemerintah pusat. Karenanya, pengembangan kawasan wisata Puncak ini perlu dilakukan secara bersama-sama agar bisa terwujud.

Ia berharap, rencana tersebut bisa mengembalikan fungsi dan keindahan kawasan wisata Puncak Bogor. Sebab, kawasan berhawa dingin ini adalah ikon Kabupaten Bogor.

Baca juga: Mengenal Festival Merah Putih, Perayaan Kemerdekaan RI di Kota Bogor

Nantinya, lokasi bekas lapak itu akan tampak indah dengan adanya pedestrian(pejalan kaki), taman-taman yang dilengkapi pagar, dan lampu-lampu.

Usulkan penambahan fasilitas rest area

Selain itu, sambung Asmawa, Pemkab Bogor juga mengusulkan penambahan beberapa spot di Rest Area Gunung Mas, Puncak, Cisarua.

"Ini termasuk juga penambahan lahan parkir, pembukaan jalan yang mengarah ke kawasan wisata Gunung Mas, sarana prasarana lainnya seperti toilet dan lain-lain yang memang masih dirasakan kurang," ujar Asmawa.

Rest Area Gunung Mas di kawasan wisata Puncak Bogor, Jawa Barat.KOMPAS.COM/AFDHALUL IKHSAN Rest Area Gunung Mas di kawasan wisata Puncak Bogor, Jawa Barat.

Penambahan sarana prasarana itu diharapkan mewujudkan pembangunan rest area, mengingat Puncak adalah destinasi wisata yang sangat digemari masyarakat.

Asmawa menambahkan, penataan kawasan wisata Puncak didukung oleh Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono.

Baca juga: Warga Bogor: Saya Tak Setuju Tarif Biskita Naik, Nanti Banyak Masyarakat Pindah ke Kendaraan Pribadi

Setelah pertemuan itu, kata dia, akan ditindaklanjuti dengan kegiatan pengecekan lapangan oleh Ditjen Bina Marga dan Ditjen Cipta Karya terkait pengukuran lokasi atau lahan yang akan dilakukan pelebaran jalan, pembangunan taman, ataupun jalur pedestrian.

"Terutama di beberapa titik perlu dibangun pagar pengaman jalan, jadi secepatnya akan dilakukan tindak lanjut. Alhamdulillah Kementerian PUPR sendiri ternyata sudah ada program perencanaan untuk penataan kawasan Puncak itu sendiri," pungkas Asmawa.

 

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat