Festival Golo Koe Maria Assumpta Nusantara Kembali Digelar di Labuan Bajo, Diikuti 1.000 Peserta

LABUAN BAJO - Festival Golo Koe Maria Assumpta Nusantara di Labuan Bajo, Kabupaten Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur (NTT), kembali digelar tahun 2024 ini. Festival rohani itu akan berlangsung dari 1 hingga 15 Agustus 2024.
Ketua Umum Festival Golo Koe 2024 Hilarius Madin mengatakan, perayaan Festival Golo Koe diselenggarakan oleh Keuskupan Ruteng kerja sama dengan Pemerintah Daerah Kabupaten Manggarai Barat.
Selain itu, Festival ini didukung oleh Badan Pelaksana Otorita Labuan Bajo Flores (BPOLBF) dan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif.
Baca juga: Oleh-oleh Khas Lembata Jadi Incaran di Festival Golo Koe Labuan Bajo
"Rangkaian kegiatan Festival ini akan diikuti 1.000 peserta tetap dari paroki-paroki, komunitas biara dan lembaga pendidikan se- Keuskupan Ruteng. Itu dari berbagai paroki di Keuskupan Agung Ruteng, totalnya seribu," kata Hilarius kepada wartawan Rabu, (31/7/ 2024).
Ia menjelaskan rangkaian prosesi religi dimulai pada tanggal 1 Agustus 2024 di kompleks Gereja Tua Rekas, dan akan melewati rute Warsawe (Paroki Noa), Melo, Dalong, Sok Rutung, Merombok, Wae Sambi, dan Roh Kudus Labuan Bajo.
Lihat postingan ini di InstagramSebuah kiriman dibagikan oleh Kompas Travel (@kompas.travel)
"Tidak ketinggalan partisipasi dari aneka paguyuban adat dan etnik, UMKM dari Flores serta puluhan ribu umat Katolik dan wisatawan nusantara maupun mancanegara," jelasnya.
Vikep Labuan Bajo, Romo Rikardus Manggu, merincikan seluruh peserta tetap yang hadir itu didatangkan dari 86 paroki se-Keuskupan Ruteng yang meliputi tiga kabupaten yakni, Manggarai, Manggarai Timur dan Manggarai Barat.
"Belum sekolah SLB, SMA lalu SMK,dan mereka menjadi peserta tetap, katakan 100 aja tiap paroki termasuk komunitas biara dan lembaga pendidikan," bebernya.
Baca juga: Ribuan Orang Saksikan Prosesi Laut pada Festival Golo Koe di Waterfront Labuan Bajo
Sementara itu, Ketua Pelaksana Festival Golo Koe Romo Kornelis Hardin menyebut rangkaian prosesi religi Festival kali ini dimulai dari Gereja Tua Rekas. Alasannya, karena paroki Rekas merupakan salah satu paroki tertua di daerah itu.
"Sehingga kita mau memulai Festival ini dari sana. Kegiatan yang akan kita laksanakan di sana selain (1/8) patung itu diantar itu ada misa pembukaan di sana dan nanti akan dipimpin oleh Uskup Labuan Bajo, RD Maksimus Regus," jelasnya.

Ia menambahkan, usai melakukan prosesi religi di Rekas perarakan Patung Bunda Maria melewati rute Warsawe (Paroki Noa), Melo, Dalong, Sok Rutung, Merombok, Wae Sambi, dan Roh Kudus Labuan Bajo.
"Terakhir itu di Gereja Stasi Stella Maris tanggal 9, sedang tanggal 14 kita akan mengabarkan itu prosesi laut. Patung itu nanti berangkat dari Gereja Stasi Stella Maris ke laut lewat Dermaga Biru," jelasnya.
Baca juga: Kerugian Food Waste Setara 5 Persen PDB Per Tahun, Festival Golo Koe Pun Digelar
Sebagai informasi, tahun 2024 ini Festival Golo Koe Maria Assumpta Nusantara didapuk menjadi Festival KEN (Karisma Event Nusantara).
Terkini Lainnya
- Awas Kamar Banjir, Semprotan Pemadam Kebakaran Otomatis di Hotel Bisa Aktif Tanpa Api
- Meriahnya Festival Cap Go Meh 2025 di Singkawang, Penuh Semangat Persatuan
- Suriah Buka Lagi untuk Turis Asing Pascaperang Saudara
- The Papandayan Bandung Hadir dengan Wajah Baru, Tarif Menginap mulai Rp 1 Juta
- Tur Wisata Korea Utara Dibuka Lagi Setelah 5 Tahun Sejak Pandemi
- Keistimewaan Keris Bali, Hadiah dari Prabowo untuk Erdogan
- Promo Valentine 2025, DAMRI Bandara Soekarno-Hatta Beri Diskon Rp 14.000
- Anggaran Kemenpar 2025 Dipotong, Target Pariwisata Tidak Perubah
- Anggaran Kementerian Pariwisata Dipangkas Jadi Rp 884,9 Miliar, Program Unggulan Tetap Jalan
- Amazing Art World Bandung: Harga Tiket, Jam Buka, dan Lokasi
- Spot Foto Estetik dan Menarik di Amazing Art World Bandung
- Anggaran Dipangkas, PHRI Harapkan Angin Segar dari Pemasukan Turis Asing
- Curug Seribu Bogor: Harga Tiket, Jam Buka, dan Lokasi
- Anggaran Dipangkas, Potensi Kerugian Industri Hotel Capai Rp 24,807 Triliun
- Wisata Menantang di Tebing Masigit Bandung Barat
- Jember Fashion Carnaval 2024 Hadirkan Kembang Api dari Jepang
- Rute Menuju Ngrowo Bening Edu Park Madiun dari Surabaya
- Ngrowo Bening Edu Park Madiun: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka
- Rute Menuju Jember Mini Zoo, Dekat dari Alun-alun Jember
- Satwa dan Wahana Seru di Jember Mini Zoo