5 Villa Sekitar Taman Lembah Dewata Lembang, mulai Rp 250.000-an
- Taman Lembah Dewata salah satu objek wisata di Lembang untuk tempat liburan bersama keluarga.
Taman Lembah Dewata memiliki pemandangan danau buatan dengan pura di tengahnya, suasana yang khas Bali terasa di sini, selain itu banyak wahana bisa dinikmati wisatawan.
Baca juga: 7 Hotel di Lembang Dekat Farmhouse Susu dan Tempat Wisata Lainnya
Sekitar Taman Lembah Dewata juga terdapat penginapan, cocok untuk lokasi staycation lebih dekat dengan objek wisata.
View this post on InstagramA post shared by Kompas Travel (@kompas.travel)
1. Enggal Villa
Enggal Villa terletak di Jalan Raya Tangkuban Parahu Nomor 142, Cibogo, Kecamatan Lembang, Kabupaten Bandung Barat.
Enggal Villa mempunyai pilihan kamar seperti Standard, Kuartbed, dan Triplebed dengan fasilitas mini market, area parkir, sarapan, dan WiFi.
Baca juga: 5 Villa Sekitar Curug Cilember Bogor, Harga Mulai Rp 500 Ribuan
Enggal Villa tempat yang nyaman untuk bermalam bersama keluarga, jaraknya hanya 600 meter dari Taman Lembang Dewata.
Harga per malam di Enggal Villa mulai Rp 252.000-an.
2. Villa Rasberry Garden
Villa Rasberry Garden berjarak 550 meter dari Taman Lembah Dewata, hanya satu menit dengan kendaraan dan sembilan menit jalan kaki.
Villa Rasberry Garden berada di Jalan Raya Tangkuban Parahu Nomor 156, Cibogo, Kecamatan Lembang, Kabupaten Bandung Barat.
Baca juga: Villa Tenang by Nakula di Kuta Bali, Menginap Sambil Barbekyu Gratis
Villa Rasberry Garden menyediakan pilihan kamar seperti Villa 3 Bedroom, dan Villa 6 Bedroom.
Villa Rasberry Garden mempunyai fasilitas penginapan ada area parkir, kolam renang privat, dapur, kulkas, gazebo, mesin cuci, dan kafe.
Harga per malam di Villa Rasberry Garden mulai Rp 1,4 jutaan.
3. Villa AMO Lembang
Villa AMO Lembang terletak di Jalan Cibogo, Kecamatan Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat.
Villa AMO Lembang berjarak 1,6 kilometer dari Taman Lembah Dewata, dapat ditempuh dengan kendaraan selama empat menit.
Baca juga: 5 Villa di Trawas untuk 2 Orang atau Rombongan Keluarga Besar
Villa AMO Lembang menyediakan beberapa kamar Vila Pinus 3 Kamar Tidur, Vila Anggrek 2 Kamar Tidur, dan Vila Bougenville serta Alamanda 2 Kamar Tidur.
Villa AMO Lembang mempunyai pemandangan pegunungan dan terdapat taman, fasilitas yang bisa dinikmati ada kolam renang, dapur, ruang tamu, perlengkapan bbq, dan karaoke.
per malam di Villa AMO Lembang sekitar Rp 3,4 jutaan.
4. Villa Roemah Oma Lembang
Villa Roemah Oma Lembang berlokasi di Jalan Babakan Binong Nomor 112, RT.03/RW.04, Cibogo, Lembang, Ciburial, Jawa Barat.
Villa Roemah Oma Lembang berjarak 1,4 kilometer dari Taman Lembah Dewata, dapat ditempuh selama empat menit perjalanan.
Baca juga: Tips ke Villa Khayangan Bogor, Bawa Jaket dan Tongsis
Villa Roemah Oma Lembang mempunyai empat pilihan kamar dengan fasilitas area parkir, mesin cuci, TV, area api unggun, perlengkapan bbq, dan WiFi.
Per malam biaya menginap di Villa Roemah Oma Lembang mulai Rp 1,5 jutaan.
5. Villa ChavaMinerva Bambu
Villa ChavaMinerva Bambu terletak di Jalan Lapangan Desa Cikole, RT.1/11, Cibogo, Kecamatan Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat.
Villa ChavaMinerva Bambu menyediakan banyak pilihan kamar dengan fasilitas dapur, area parkir, ruang tamu, sarapan, playground, dan WiFi.
Villa ChavaMinerva Bambu per malamnya mulai Rp 560.000-an.
Villa ChavaMinerva Bambu berjarak 1 kilometer dari Taman Lembah Dewata, dapat ditempuh selama tiga menit perjalanan.
Terkini Lainnya
- Sadranan Park, Wisata Baru untuk Keluarga di Gunungkidul
- Wahana Seru yang Ada di Sadranan Park, Bisa Naik Monorel
- Simak Rute Menuju ke Sadranan Park Gunungkidul
- Hotel Berbintang di Mandalika Penuh Jelang MotoGP 2024, Wisatawan Diarahkan Pesan di Mataram dan Senggigi
- Fasilitas Lengkap Berwisata di Sadranan Park Gunungkidul, Apa Saja?
- Harga Hotel di Mandalika Mahal Jelang MotoGP 2024, Sandiaga Ingatkan Ada Tarif Batas Atas
- Harga Tiket Masuk Sadranan Park 2024
- Jelang MotoGP Mandalika 2024, Pelita Air Akan Buka Rute Jakarta-Lombok mulai 19 September 2024
- Gerbang Neraka di Turkmenistan, dari Kecelakaan Jadi Daya Tarik Wisata
- Dampak Kunjungan Paus Fransiskus, Okupansi Hotel Sekitar GBK Naik hingga 25 Persen
- Jelajah Hutan Poco Ndeki sambil Amati Elang Flores di Manggarai Timur
- Bikin Perjalanan Makin Nyaman, Ini 3 Tip Sewa Mobil Aman Saat Liburan di Bali
- 6 Kesalahan Tamu Hotel Saat Menginap yang Sering Terjadi
- Bandara Internasional Komodo Terus Benahi Layanan untuk Kenyamanan Wisatawan
- Keseruan Bermain Air di Waterboom The Gondang Park
- Wabah Mpox, Pelaku Perjalanan Luar Negeri yang Masuk Indonesia Wajib Isi Formulir Elektronik
- Rute Menuju Coban Jahe dari Stasiun Kota Baru Malang
- 5 Tips Wisata ke Coban Jahe Jabung Kabupaten Malang
- Coban Jahe Jabung Malang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka
- Galeri Nasional Indonesia Terapkan Tarif Tiket per 1 September 2024, mulai Rp 10.000