Saat Turis Indonesia Kagum dengan Kualitas Cokelat Toko Jugelik Malaysia
- Toko Cokelat Jugelik yang berada di Malaysia menarik perhatian rombongan wisatawan asal Indonesia.
Rombongan wisatawan asal Indonesia yang pergi bersama TX Travel mengunjungi Toko Cokelat Jugelik pada Sabtu (1/11/2024).
Sebelum masuk ke dalam area Toko Jugelik, rombongan wisatawan Indonesia diberikan pengetahuan mengenai proses pembuatan cokelat.
Tak sampai di situ, salah satu karyawan di Toko Jugelik bahkan memberikan pemahaman mengenai kualitas tinggi cokelat yang dijual di tokonya.
Baca juga: Cokelat Dubai Jadi Tren di TikTok, Apa Itu?
Saat itu, salah satu karyawan memperlihatkan bagaimana cokelat buatan mereka tidak hancur, meski dibanting dengan keras.
Aisyah, karyawan perempuan di Toko Jugelik, mengungkapkan bahwa cokelat buatan mereka memang memiliki kualitas tinggi sehingga berbeda dari yang lain.
Lihat postingan ini di InstagramSebuah kiriman dibagikan oleh Foodplace (@my.foodplace)
“Kualitasnya beda, cokelatnya memang tebal,” kata Aisyah saat ditanya mengapa cokelat Toko Jugelik tak hancur ketika dibanting dengan keras.
Di samping itu, Toko Cokelat Jugelik juga memberikan kesempatan bagi para pengunjung untuk mencicipi produk buatan mereka terlebih dahulu sebelum membeli.
Baca juga: 4 Tips Bikin Cokelat Dubai Viral di Rumah
Tak ayal, Cahyo, yang berasal dari Semarang, mengaku senang dengan pelayanan yang diberikan dari Toko Jugelik.
“Untuk belanja di sini jelas, karena sebelum menikmati di dalam kita tahu bagaimana proses pembuatannya,” kata Cahyo.
“Lalu bisa mencoba cokelatnya, mana yang black cokelat, mana yang tiramisu dan yang spesial seperti durian,” imbuhnya.
Cahyo pun langsung membeli cokelat rasa durian. Ia mengaku terkesan dengan rasa durian yang ditawarkan dari toko Jugelik.
“Rasa duriannya luar biasa. Saya ambil paket empat gratis satu, durian sama tiramisu,” ujarnya.
Baca juga: Apa Itu Knafeh? Bahan Dasar Cokelat Dubai Viral
Pria berkacamata itu mengungkapkan bahwa dirinya menghabiskan uang 400 ringgit (sekitar Rp 1,4 juta).
“Tidak banyak kok, hanya sekitar 400 ringgit,” ungkap dia.
Terkini Lainnya
- Berburu Sunset Memukau di Seraphic Sunset Gazebo Anyer Wonderland
- 12 Wahana Seru di Anyer Wonderland, Ada Sky Jeep
- DAMRI Luncurkan 90 Unit Mobil Listrik pada Tahun 2024
- Harga Tiket Terusan Anyer Wonderland, Seru untuk Semua Usia
- Trip Seru ke Pulau Sangiang, Eksplorasi Alam dan Wisata Seru
- 15 Wisata Keluarga di Yogyakarta Selama Nataru, Alam hingga Buatan
- Gojek Beri Promo Libur Akhir Tahun 2024, Dorong Pergerakan Wisatawan
- Panduan Lengkap Sebelum Mengunjungi Kastil Himeji di Jepang
- Demonstran Anti-Pariwisata Hancurkan Ratusan Kursi Berjemur di Tenerife Spanyol
- Momen Langka, Kota Shimla di India Diselimuti Salju di Awal Desember
- 5 Etika yang Harus Diperhatikan Sebelum "Check-Out" Hotel
- Harga Tiket Masuk Kastil Himeji Naik hingga 200 Persen
- Ada Badai Saat Mendaki Gunung, Ini Saran dari Pemandu
- Ini 4 Persiapan Mendaki Saat Musim Hujan yang Wajib Diikuti
- 16 Wisata Keluarga di Bandung Saat Nataru, Seru untuk Semua Usia
- 5 Tips Wisata di Gembleng Waterfall, Pakai Alas Kaki yang Nyaman
- Gembleng Waterfall Wisata Tersembunyi di Karangasem Bali
- Tarif Terbangkan Drone di TN Gunung Merapi Kini Rp 2 Juta
- TN Karimunjawa Berlakukan Perubahan Tarif, Drone Menyusul
- Garuda Indonesia Buka Rute dari Halim Perdanakusuma ke Surabaya, Medan, dan Padang