Kereta Bandara Adi Soemarmo Resmi Beroperasi di Madiun, Tarif Masih Promo
- PT KAI (Persero) Daop 7 Madiun memulai uji coba layanan Kereta Bandara Internasional Adi Soemarmo Solo (BIAS), yang menghubungkan Stasiun Madiun di Jawa Timur dengan Stasiun Bandara Adi Soemarmo Solo di Jawa Tengah, mulai Sabtu (2/11/2024).
Layanan ini diharapkan bisa memudahkan akses transportasi bagi masyarakat Madiun dan sekitarnya yang ingin menuju Bandara Adi Soemarmo.
Untuk tahap uji coba ini, PT KAI menawarkan tarif promosi yang terjangkau. Tarif dari Stasiun Madiun ke Stasiun Adi Soemarmo Solo sebesar Rp 40.000, sedangkan rute lebih pendek seperti Madiun-Walikukun dikenakan biaya Rp 20.000, dan Madiun-Magetan hanya Rp 7.000.
Baca juga: Masih Promo, Cek Jadwal KA BIAS Rute Bandara Adi Soemarmo–Madiun
Harga ini diharapkan dapat menarik minat masyarakat untuk mencoba layanan baru ini, terutama bagi mereka yang ingin menghindari kemacetan di jalur darat dan memiliki koneksi langsung ke bandara.
Lihat postingan ini di InstagramSebuah kiriman dibagikan oleh Kompas Travel (@kompas.travel)
"Layanan ini dirancang untuk memberikan kenyamanan dan akses transportasi yang lebih baik bagi para penumpang yang hendak melakukan perjalanan udara maupun darat," kata Vice President Daop 7 Madiun Suharjono, dilansir dari Antara.
Stasiun pemberhentian KA BIAS
Layanan KA BIAS akan beroperasi dua kali setiap harinya, dengan beberapa pemberhentian di stasiun antara Madiun dan Solo, seperti Stasiun Magetan, Stasiun Ngawi, Stasiun Walikukun, Stasiun Sragen, Stasiun Solo Jebres, Stasiun Solo Balapan, dan Stasiun Kadipiro.
Integrasi KA BIAS ini diharapkan dapat meningkatkan penggunaan transportasi publik dan mengurangi kepadatan lalu lintas darat di wilayah tersebut.
Baca juga: KA Bias Solo-Madiun 2024: Jadwal, Rute, dan Harga Tiketnya
PT KAI juga berkomitmen untuk menjaga standar keamanan dan kenyamanan dengan fasilitas modern sesuai standar KAI.
Dengan tarif promosi yang terjangkau ini, PT KAI mengajak masyarakat untuk mencoba layanan KA BIAS dan merasakan kemudahan akses menuju bandara secara cepat dan nyaman.
Terkini Lainnya
- Berburu Sunset Memukau di Seraphic Sunset Gazebo Anyer Wonderland
- 12 Wahana Seru di Anyer Wonderland, Ada Sky Jeep
- DAMRI Luncurkan 90 Unit Mobil Listrik pada Tahun 2024
- Harga Tiket Terusan Anyer Wonderland, Seru untuk Semua Usia
- Trip Seru ke Pulau Sangiang, Eksplorasi Alam dan Wisata Seru
- 15 Wisata Keluarga di Yogyakarta Selama Nataru, Alam hingga Buatan
- Gojek Beri Promo Libur Akhir Tahun 2024, Dorong Pergerakan Wisatawan
- Panduan Lengkap Sebelum Mengunjungi Kastil Himeji di Jepang
- Demonstran Anti-Pariwisata Hancurkan Ratusan Kursi Berjemur di Tenerife Spanyol
- Momen Langka, Kota Shimla di India Diselimuti Salju di Awal Desember
- 5 Etika yang Harus Diperhatikan Sebelum "Check-Out" Hotel
- Harga Tiket Masuk Kastil Himeji Naik hingga 200 Persen
- Ada Badai Saat Mendaki Gunung, Ini Saran dari Pemandu
- Ini 4 Persiapan Mendaki Saat Musim Hujan yang Wajib Diikuti
- 16 Wisata Keluarga di Bandung Saat Nataru, Seru untuk Semua Usia
- Waktu Terbaik ke Banyu Anyep Cafe di Jatiyoso, Karanganyar
- Beautifikasi Bandara Soekarno-Hatta, Menuju Target Bandara Terbaik
- Tarif Olahraga Memancing di TN Komodo Naik Jadi Rp 5 Juta dari Rp 25.000
- Tarif Terbangkan Drone Rp 2 Juta di Gunung Gede Pangrango Tak Hanya untuk Komersial
- Rute Menuju Peta Park dari Pusat Kota Bandung