pesonadieng.com

Khabib Nurmagomedov Diusir dari Pesawat Frontier, Duduk Dekat Pintu Darurat

Ilustrasi Frontier Airlines.
Lihat Foto

- Khabib Nurmagomedov, mantan atlet Mixed Martial Arts (MMA), belum lama ini disebut diusir dari pesawat Frontier Airlines saat duduk di kursi dekat pintu darurat.

Kejadian ini terjadi ketika Nurmagomedov hendak bertolak dari Las Vegas menuju Los Angeles, Amerika Serikat, pada Sabtu (11/1/2025).

Baca juga: Tak Mau Pakai Sabuk Pengaman, Penumpang Batik Air Diturunkan dari Pesawat

Dari video yang beredar di sosial media, tampak Khabib memakai jaket berwarna biru sedang berbincang dengan seorang pramugari.

"Jadi yang akan kami lakukan adalah memintamu mengganti tempat dudukmu karena temanku (pramugari) tidak mengizinkanmu duduk di barisan pintu keluar, atau kamu harus turun dari pesawat ini, mereka tidak nyaman denganmu duduk di barisan pintu darurat," kata sang pramugari dalam salah satu video yang diunggah akun @Latinus di platform TikTok, Senin (13/1/2025).

Setelah itu, Khabib mengatakan bahwa dirinya ditanya oleh pramugari, "Apakah dia bisa berbahasa Inggris?" dan Khabib mengatakan, "Iya".

Tetapi sang pramugari mengatakan dirinya akan memanggil supervisor dan Khabib bisa duduk di kursi yang berbeda, atau pilihan lainnya Khabib turun dari pesawat.

Setelah percakapan tersebut, Khabib tampak berdiri meninggalkan tempat duduknya dan diketahui keluar dari pesawat.

Melalui akun resmi khabib di X (dulu Twitter), @TeamKhabib, Khabib membuat kicauan klarifikasi bahwa ia bukan menumpangi maskapai penerbangan Alaska Air, melainkan Frontier Airlines.

"Pramugari mendatangi saya dengan pertanyaan-pertanyaan sangat kasar sejak awal, meskipun saya berbicara dengan bahasa Inggris dengan sangat baik dan dapat dipahami semuanya dan setuju untuk membantu, dia masih bersikeras untuk memindahkan saya dari tempat duduk saya," bunyi kicauan Nurmagomedov, dilansir Senin (13/1/2025).

Baca juga:

Mantan juara UFC, Khabib Nurmagomedov, mengumumkan peluncuran Seedorf Khabib Performance Club, sebuah sekolah sepak bola dengan metodologi pelatihan yang menggabungkan sepak bola dan seni bela diri campuran (MMA), dalam konferensi pers di Dubai pada 1 November 2021. (Photo by Giuseppe CACACE / AFP)AFP/GIUSEPPE CACACE Mantan juara UFC, Khabib Nurmagomedov, mengumumkan peluncuran Seedorf Khabib Performance Club, sebuah sekolah sepak bola dengan metodologi pelatihan yang menggabungkan sepak bola dan seni bela diri campuran (MMA), dalam konferensi pers di Dubai pada 1 November 2021. (Photo by Giuseppe CACACE / AFP)

Ia melanjutkan, dirinya bertanya apa dasar sang pramugari melakukan hal tersebut, apakah itu karena ras, kebangsaan, atau hal lain.

Namun, lanjutnya, setelah dua menit berbincang, sang pramugari menelepon petugas keamanan dan Khabib diturunkan ari pesawat. Setelah 1,5 jam, dirinya kemudian naik maskapai penerbangan lain dan berangkat menuju tujuannya.

"Saya berusaha sabaik mungkin untuk tetap tenang dan hormat seperti yang ada lihat di video. Namun, para pawak pesawat itu dapat melakukan yang lebih baik lain kali dan bersikap baik kepada klien," tulis Khabib.

Baca juga: Cerita Penumpang Pesawat Air Canada yang Tergelincir, Sempat Lihat Asap Masuk Jendela

Menanggapi kicauan Khabib di X, akun resmi Frontier Airlines, @FlyFrontier menuliskan bawa pihaknya akan menyelidiki kejadian tersebut.

"Kami mengetahui adanya insiden tersebut dan sedang melakukan investigasi," tulis @FlyFrontier, dikutip Senin (13/1/2025).

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat