Travex 2025 di Malaysia Jadi Ajang Kemenpar Promosikan Pariwisata Indonesia

– Kementerian Pariwisata (Kemenpar) kembali menunjukkan komitmennya dalam mempromosikan pariwisata Indonesia di kancah internasional.
Dalam ajang Travel Exchange (Travex) 2025 yang digelar di Johor Bahru, Malaysia, pada 15-17 Januari 2025, Kemenpar bekerja sama dengan 18 pelaku industri pariwisata dari berbagai daerah di Indonesia.
Deputi Bidang Pemasaran Kemenpar, Ni Made Ayu Marthini, menyampaikan bahwa Travex merupakan forum bisnis strategis bagi pelaku usaha pariwisata negara-negara ASEAN.
Baca juga: Kalah dari Malaysia di Peringkat 12, Paspor Indonesia Masih Peringkat 66 Dunia
Forum ini memberikan peluang besar bagi Indonesia untuk meningkatkan promosi pariwisata dan memperkuat posisi di pasar internasional, khususnya di kawasan ASEAN.
“Bursa pariwisata ini kami harapkan menjadi sarana transfer pengetahuan dan pembaruan informasi pariwisata yang dapat mendukung kemajuan industri, sekaligus menarik perhatian pasar internasional, khususnya dari negara-negara ASEAN,” ujar Made dalam rilis resmi Kemenpar.
Lihat postingan ini di InstagramSebuah kiriman dibagikan oleh (@kompascom)
Pasar ASEAN terus menjadi fokus strategis bagi Indonesia, mengingat tingginya potensi wisatawan dari kawasan ini. Pada periode Januari-November 2024 saja, tercatat 4.303.773 wisatawan ASEAN mengunjungi Indonesia.
Dengan target kunjungan wisatawan mancanegara pada 2025 sebesar 14,6 juta hingga 16 juta orang, partisipasi Indonesia dalam Travex ATF menjadi langkah penting untuk mencapainya.
Paviliun Wonderful Indonesia bertema Rumah Joglo
Di Travex 2025, Kemenpar menghadirkan Paviliun Wonderful Indonesia yang mengusung tema Rumah Joglo, simbol budaya khas Nusantara.
Paviliun ini diisi oleh 18 pelaku industri, termasuk Destination Management Organizations (DMO), Destination Management Companies (DMC), Travel Agents/Travel Operators (TA/TO), serta perwakilan dari sektor perhotelan.
Baca juga: Digitalisasi Dinilai Baik untuk Promosi Budaya dan Potensi Ekonomi Kreatif
Partisipan tersebut berasal dari berbagai daerah seperti Jakarta, Bali, Nusa Tenggara Timur, Kepulauan Riau, dan Jawa Barat.
Selain sesi business-to-business (B2B) yang menjadi inti kegiatan Travex, Paviliun Wonderful Indonesia juga menyediakan layanan informasi pariwisata, survei mini, kuesioner, dan suguhan kopi khas Indonesia.

“Kami menargetkan potensi transaksi bisnis selama Travex 2025 bisa mencapai Rp68 miliar,” tambah Made.
Menteri Pariwisata, Widiyanti Putri Wardhana menegaskan pentingnya pemasaran sebagai kunci keberhasilan sektor pariwisata. Kemenpar terus mengoptimalkan promosi digital melalui kampanye besar seperti “Wonderful Indonesia”, “Keep the Wonder”, dan #diIndonesiaAja.
Baca juga: Imigrasi Promosi Golden Visa Indonesia di Konferensi Internasional di Singapura
“Promosi yang efektif akan memastikan pariwisata Indonesia semakin dikenal dunia,” kata Widiyanti.
Terkini Lainnya
- Jadwal KRL Bogor-Jakarta Kota Gapeka 2025, Tersedia Setiap 5 Menit
- Jadwal KRL Tanah Abang-Rangkasbitung Terbaru Sesuai Gapeka 2025
- Jadwal KRL Tangerang-Duri Februari 2025, Paling Pagi Pukul 04.25 WIB
- Jadwal KRL Mangarai-Cikarang Hari Ini 5 Februari 2025, Catat Jamnya
- Jadwal KRL Mangarai-Bogor Terbaru 2025, Jangan Ketinggalan Kereta
- Tarif Mendaki Gunung Everest Naik, Jadi Lebih dari Rp 245 Juta
- 2 Bandara di Indonesia Masuk Daftar 100 Bandara Terbaik di Dunia 2024
- Kapan Waktu Terbaik untuk Berkunjung ke Labuan Bajo?
- Lebih dari 15.000 Turis Kunjungi Telaga Ngebel di Ponorogo Saat Libur Isra Miraj dan Imlek 2025
- 10 Penginapan di Labuan Bajo, Nyaman dan Murah dengan Pemandangan Indah
- 3 Cara Cek Jadwal KRL Jabodetabek 2025 agar Tidak Ketinggalan Kereta
- 15 Tempat Wisata di Labuan Bajo, Dari Bukit Hingga Pantai Eksotis
- Gapeka 2025, Frekuensi Perjalanan 7 Kereta Antarkota Ditambah
- Mulai Hari Ini, Tiket Kereta Api Lebaran 2025 Sudah Bisa Dipesan
- Jembatan Kayu Agrowisata Ngalor Kalo, Spot Instagramable dengan Lanskap Sawah
- Jadwal KRL Tanah Abang-Rangkasbitung Terbaru Sesuai Gapeka 2025
- Jadwal KRL Mangarai-Cikarang Hari Ini 5 Februari 2025, Catat Jamnya
- Jadwal KRL Bogor-Jakarta Kota Gapeka 2025, Tersedia Setiap 5 Menit
- Desa Wisata Tetap Jadi Program Unggulan Pengembangan Pariwisata Indonesia
- 1881 Heritage, Wisata Gratis untuk Nikmati Gemerlap Malam Hong Kong
- Seolah Akan Tabrak Menara Eiffel, Iklan Maskapai Penerbangan Pakistan Ini Tuai Kontroversi
- Pelancong 54 Negara Ini Harus Ajukan Izin ETA Sebelum ke Inggris
- Italia Berencana Perketat Wisatawan Saat Mengulas Tempat Wisata, Restoran, dan Hotel