Tempat Wisata Alam Baru di Puncak Bogor, Enchanting Valley by Taman Safari

BOGOR, - Bertambah satu lagi taman rekreasi baru dari Taman Safari Indonesia, yakni Enchanting Valley dengan konsep Retail, Dining, and Experience.
Tempat wisata alam seluas 22 hektare ini memadukan wahana permainan, wisata kuliner, edukasi satwa, spot foto, hingga pentas drama musikal berkelas dunia.
"Kami membuat tempat wisata ini bukan sekedar menjadi wisata kekinian, melainkan wisata yang memang memenuhi kebutuhan pengunjung," jelas Senior Vice President Marketing Taman Safari Indonesia Group, Alexander Zulkarnain, saat ditemui media di Enchanting Valley, Sabtu (25/1/2025).
Baca juga: Puncak Guha Garut: Harga Tiket, Jam Buka, dan Lokasi
"Dengan memadukan keindahan alam, area bermain, kuliner, dan keseimbangan alam," tambah dia.
Saat ini, Enchanting Valley masih dalam tahap soft opening dan diperkirakan mengadakan grand opening pada April 2025 mendatang.
Lihat postingan ini di InstagramSebuah kiriman dibagikan oleh (@kompascom)
Enchanting Valley berlokasi di Jalan Raya Puncak KM 77, Cilember, Cisarua, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.
Enchanting Valley Senin-Jumat pukul 08.30-16:30 WIB dan Sabtu-Minggu pukul 08.00-17.30 WIB.
Baca juga: Libur Imlek 2025 di Taman Safari Bogor, Ada Barong Liong Show
Harga tiket masuk Enchanting Valley by Taman Safari Indonesia Rp 135.000-160.000 tiap Senin-Jumat dan Rp 160.000-225.000 tiap Sabtu, Minggu, dan hari libur nasional.

Lebih lanjut, Alex mengungkapkan bahwa Enchanting Valley tak hanya menyasar wisatawan nusantara, melainkan turis asing.
"Kita tahu kalau di daerah Kabupaten Bogor dan Puncak banyak turis-turis Timur Tengah. Nah, kami ingin menarik bukan hanya turis-turis Timur Tengah, tetapi juga kita ingin menarik turis-turis dari Cina, Malaysia, sampai India," kata Alex.
Baca juga: 8 Jalur Alternatif Puncak Bogor untuk Hindari Macet Libur Panjang
Ada apa saja di Enchanting Valley?
Begitu tiba di lokasi, pengunjung bakal melewati bangunan megah berbentuk segitiga yang bisa dijadikan spot foto.
Lanjut berjalan kaki menuju lobi, pepohonan pinus tampak terlihat di sebelah kanan-kiri jalur pejalan kaki.

Pengunjung juga bakal melewati jembatan di atas sungai saat menuju lobi Enchanting Valley, lokasi loket tiket sekaligus pintu masuk utama.
Total 18 hektare keseluruhan area taman rekreasi ini sudah diisi dengan beragam wahana menarik, seperti berikut:
- Waterfall of Wonder
Bunyi air terjun terdengar dari tempat duduk melingkar di Waterfall of Wonder. Bersamaan dengan suara air terjun, pengunjung bakal diajak memainkan angklung oleh pemandu.
Beberapa lagu daerah, nasional, hingga lagu internasional dibawakan serentak oleh pengunjung yang hadir.
"Kami ingin mengenalkan lagi budaya-budaya tradisional dengan pendekatan kekinian lewat alat musik Angklung," ujar Alexander.
Baca juga: 15 Tempat Wisata Instagramable di Puncak Bogor untuk Liburan Tahun Baru
Jadwal main angklung di Enchanting Valley tersedia pukul 09.30 WIB dan 13.30 WIB tiap Senin-Jumat, serta pukul 09.30 WIB, 13.30 WIB, dan 15.30 WIB tiap Sabtu-Minggu.
Terkini Lainnya
- PHRI Minta Sektor Pariwisata Jadi Prioritas, Bukan Sekadar Aksesori
- Makam Sunan Giri Gresik: Harga Tiket, Jam Buka, dan Lokasi
- Ziarah Makam Sunan Giri Gresik, Wisata Religi Menyambut Ramadhan
- Kawah Ratu Gunung Salak Bogor: Harga Tiket, Jam Buka, dan Lokasi
- Wisata Non-Pendakian Gunung Rinjani Ditutup Sementara, Kenapa?
- Jadwal DAMRI Cawang, Bisa ke Lampung dan Surabaya mulai Rp 190.000
- Berpetualang di Kawah Ratu Gunung Salak Bogor
- Cuaca Buruk, 300 Penerbangan Pesawat di Amerika Dibatalkan
- 5 Tips Simpan Perhiasan Saat Traveling, Jangan Taruh Bagasi Tercatat!
- Hasil Investigasi Lion Air, 4 Porter Diduga Terlibat Pencurian Emas dari Koper Penumpang
- Fadli Zon Sebut Efisiensi Anggaran Tak Ganggu Program Kerja Kementerian Kebudayaan
- Perhiasan Emas Hilang di Koper, Lion Air Imbau Penumpang Simpan Barang Berharga di Kabin Pesawat
- Berikut Tanggal Cuti Bersama Lebaran 2025, Persiapkan Destinasi Liburanmu
- Kronologi Penumpang Lion Air Kehilangan Emas di Koper, Kerugian hingga Rp 7,6 Juta
- Fadli Zon Terbuka soal Ahli Luar Negeri Teliti Situs Gunung Padang
- Ibarbo Park di Sleman, Wisata Kota Kartun Pertama di Indonesia
- Wisata ke Taman Safari Bogor Tanpa Mobil Pribadi, Apakah Bisa?
- Bernostalgia lewat Festival Jajanan Sekolah
- Giring Bicara Capaian Kinerja 100 Hari, Bahas Repatriasi Obyek Warisan Budaya
- 5 Tips Liburan Aman di Pantai agar Terhindar dari Bahaya