Ulah 3 Turis India di Bali: Lakukan Penipuan Daring, Manipulasi Dokumen

- Kantor Imigrasi Denpasar, Bali, bersama instansi terkait berhasil menangkap tiga turis India yang diduga melakukan penipuan daring (scamming) dengan target korban yang juga berasal dari India.
Modus operandi mereka melibatkan manipulasi dokumen perjalanan ke Kanada, yang dikendalikan langsung dari Pulau Dewata.
Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Imigrasi Provinsi Bali, Parlindungan, menegaskan bahwa penindakan ini merupakan upaya dalam menegakkan hukum terhadap WNA yang tidak memberikan manfaat bagi Bali.
“Ini bentuk penegakan hukum kepada WNA yang tidak memberikan manfaat kepada Bali,” ujarnya dalam konferensi pers di Denpasar seperti dikutip dari Antara, Rabu (5/2/2025).
Baca juga: Lebih dari 15.000 Turis Kunjungi Telaga Ngebel di Ponorogo Saat Libur Isra Miraj dan Imlek 2025
Modus Operandi dan Penangkapan
Ketiga turis India yang diamankan adalah laki-laki berinisial P dan DK, yang menggunakan visa kunjungan saat kedatangan (Visa on Arrival) dengan masa berlaku hingga 20 dan 11 Februari 2025, serta SK yang memiliki izin tinggal terbatas investor hingga 15 Juli 2026.
Mereka tiba di Bali pada pertengahan Januari 2025 dan menjalankan aksi penipuan daring dengan menyasar warga India yang ingin berangkat ke Kanada.
Dalam menjalankan aksinya, para pelaku berpura-pura menawarkan visa, tiket, dan dokumen perjalanan lainnya. Untuk meyakinkan korban, mereka melakukan panggilan video dan meminta transfer sejumlah uang.
Berdasarkan hasil pemeriksaan, terdapat sembilan korban dari India yang tertipu oleh skema ini.
Baca juga: Turis Asing Wajib Patuhi Aturan Saat Berkunjung ke Indonesia
Tim Intelijen dan Penindakan Keimigrasian (Inteldakim) Imigrasi Denpasar, dibantu oleh Badan Intelijen Strategis (Bais), Badan Intelijen Negara (BIN), dan Polda Bali, berhasil mengamankan ketiganya pada 23 Januari 2025.
Mereka ditangkap di sebuah rumah di Jalan Tukad Balian Gang IV, Sidakarya, Denpasar Selatan.
“Mereka mencoba mengelabui supaya tidak terlacak apabila dilakukan di Bali,” ungkap Kepala Kantor Imigrasi Denpasar, Ridha Sah Putra.
Baca juga: Terserempet Kereta Saat Berfoto di Taiwan, Turis Filipina Terancam Didenda
Meningkatnya Pelanggaran Keimigrasian di Bali
Kasus ini menambah panjang daftar pelanggaran keimigrasian oleh turis di Bali. Sepanjang 2024, Imigrasi Denpasar menangani 138 kasus pelanggaran, meningkat dibandingkan tahun sebelumnya yang berjumlah 104 kasus.
India sendiri menjadi salah satu negara dengan jumlah turis terbanyak yang berkunjung ke Bali. Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS) Bali, sepanjang 2024 tercatat 550.379 wisatawan asal India datang ke Pulau Dewata, meningkat hampir 25 persen dibandingkan 2023.
Total jumlah wisatawan mancanegara di Bali selama 2024 mencapai 6,33 juta orang, naik 20 persen dibandingkan 2023 yang mencapai 5,27 juta. Wisatawan asal Australia menempati peringkat pertama dengan jumlah 1,54 juta orang.
Dengan meningkatnya kunjungan turis asing, aparat Imigrasi terus meningkatkan pengawasan terhadap aktivitas WNA untuk memastikan bahwa kehadiran mereka tidak menimbulkan dampak negatif bagi Bali.
Baca juga: Saat Kepercayaan Turis China Luntur, Thailand Coba Meyakinkan Xi Jinping
Terkini Lainnya
- Harapan Pelajar SMK: Perpusnas Harus Tetap Buka di Akhir Pekan
- Jadwal KA Batavia 2025, Pilihan Baru Perjalanan ke Yogyakarta dan Solo
- Perpusnas Batal Tutup Hari Minggu, Pengunjung Antusias Healing Gratis
- Seabad Pramoedya Ananta Toer, Ini Lokasi Rumah Masa Kecilnya di Blora
- KAI Tutup 8 Perlintasan Sebidang Selama Januari 2025, Masyarakat Diminta Tidak Membukanya Kembali
- Spot Gowes Syahdu di Hong Kong, Bendungan Plove Cove Reservoir
- Beda Kursi Pesawat Kelas Ekonomi, Premium Ekonomi, dan Bisnis
- Goa Safar Wadi di Pamijahan Tasikmalaya, Konon Tembus ke Mekkah
- Museum Sangiran, Lorong Waktu Jejak Peradaban Nenek Moyang Bangsa Indonesia
- Festival Blora Seabad Pramoedya Ananta Toer, Peringati 100 Tahun Lahirnya Sang Maestro
- Kebersihan, Kunci Wujudkan Pariwisata Berkelanjutan dan Tingkatkan Daya Saing Wisata
- Keamanan Wisata Bali jadi Sorotan, Kemenpar Dorong Tambah Jumlah Polisi Pariwisata
- Capaian 100 Hari Kerja Kemenpar, Sukses Jaga Pertumbuhan Sektor Pariwisata
- 20 Destinasi Wisata Ambon: Dari Pantai Eksotis hingga Sejarah Kolonial
- Cara Menuju Wisata Air Putri Waiyoho, Destinasi Menyegarkan di Maluku
- Jadwal KRL Bogor-Jakarta Kota Gapeka 2025, Tersedia Setiap 5 Menit
- Jadwal KRL Tanah Abang-Rangkasbitung Terbaru Sesuai Gapeka 2025
- Jadwal KRL Tangerang-Duri Februari 2025, Paling Pagi Pukul 04.25 WIB
- Jadwal KRL Mangarai-Cikarang Hari Ini 5 Februari 2025, Catat Jamnya
- Jadwal KRL Mangarai-Bogor Terbaru 2025, Jangan Ketinggalan Kereta