Ada TransJakarta di Pelabuhan Tanjung Priok Khusus Aruk Balik Lebaran

- Pihak Pelabuhan Tanjung Priok menyiapkan tiga bus TransJakarta untuk menyambut penumpang saat arus balik Lebaran.
"Tiga bus TransJakarta kita siapkan untuk mengantarkan masyarakat dari Pelabuhan Tanjung Priok ke Terminal Tanjung Priok," kata Kepala Bidang Lalu Lintas Angkutan Laut dan Kepelabuhanan Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Utama Pelabuhan Tanjung Priok Wim Hutajulu dikutip dari Antara, Selasa (9/4/2024).
Wim menjelaskan, nantinya tiga unit TransJakarta itu akan ditempatkan di dekat lokasi Pelabuhan Tanjung Priok.
Baca juga:
- Ada Rute TransJakarta Khusus Libur Lebaran 2024, Bisa ke Ragunan
- Cara ke Tebet Eco Park Naik Kereta dan TransJakarta
Dengan demikian, penumpang kapal yang baru sampai di Jakarta tidak akan kesulitan mencari kendaraan umum.
"Jadi mereka diantar ke Terminal Tanjung Priok baru mereka bisa naik angkutan umum lain," jelas dia.
Wim melanjutkan, pihaknya merasa perlu menyiapkan hal tersebut lantaran sudah memprediksi terjadinya puncak arus balik di tiga hari yang berbeda.
"Kita prediksi H+3,H+5 dan H+7 soalnya libur karena pemerintah beri libur panjang," kata dia.
Pihaknya juga telah menyediakan pos terpadu untuk melakukan penjagaan, mengantisipasi keramaian pemudik.
Pos terpadu yang berisi 20 dari jasa TNI, Polri dan beberapa aparat terkait nantinya bertugas untuk memastikan tidak ada aksi kriminal selama keramaian arus balik terjadi.
Dia melanjutkan, pos penjagaan tersebut akan terus ada di pelabuhan hingga 26 April mendatang.
Dengan adanya upaya tersebut, dia berharap arus balik yang terjadi di Pelabuhan Tanjung Priok bisa berjalan dengan lancar dan kondusif.
Baca juga:
Terkini Lainnya
- Pilot Pingsan, Pesawat Tujuan Jerman Mendarat Darurat
- Ekowisata Sungai Mudal Kulon Progo: Harga Tiket, Jam Buka, dan Lokasi 2025
- Turis Israel Bikin Onar di RS, Dokter Waswas hingga Pertimbangkan "Resign"
- Ada Nama Hotspot "Ada Bom di dalam Pesawat" di Pesawat American Airlines, Penerbangan Ditunda 5 Jam
- Visa Dicabut, Turis Israel yang Terobos IGD Langsung Dideportasi
- Garuda Indonesia Masuk Daftar 25 Maskapai Penerbangan Terbaik Dunia Versi AirlineRatings
- Aktivitas Wisata di Museum Kretek, Ada Fasilitas Waterboom
- Pameran Akulturasi Tionghoa, Fadli Zon Sebut Budaya China Perkaya Keragaman Budaya Indonesia
- Museum Kretek Kudus: Harga Tiket, Jam Buka, dan Lokasi 2025
- Jadwal KRL Manggarai-Cikarang Hari Ini 11 Februari 2025
- Jadwal KRL Manggarai-Bogor Hari Ini 11 Februari 2025, Paling Malam Pukul 00.15 WIB
- Jadwal KRL Manggarai-Jakarta Kota Hari Ini 11 Februari 2025
- Ekowisata Sungai Mudal Kulon Progo Jogja, Mata Air Berwarna Biru
- Koper Penumpang Lion Air Makssar-Kendari Dibobol, Taruh Barang Berharga di Bagasi Kabin
- Lembah Tepus Bogor: Harga Tiket, Jam Buka, dan Lokasi 2025
- Tempat Wisata Baru Aloha Pasir Putih PIK 2, Ada Bazar Kuliner
- 10 Wisata Gratis Bandung, Cocok untuk Libur Lebaran 2024
- 4 Wisata Air Terjun di Tuban untuk Liburan Saat Mudik
- Harga Tiket, Lokasi dan Jam buka: Taman Kemesraan Pujon Malang
- 5 Penginapan di Sekitar Obelix Sea View di Yogyakarta