Sebulan Tutup, Gunung Telomoyo via Pagergedog Buka Lagi 24 Februari 2024

UNGARAN, - Setelah ditutup sekira satu bulan, wisata Gunung Telomoyo via Pagergedog, Desa Sepakung, Kecamatan Banyubiru, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah, akan buka lagi, Sabtu (24/2/2024).
Kepala Desa Sepakung, Ahmad Nuri mengatakan bahwa pembukaan wisata Telomoyo dimulai pukul 06.00 WIB.
"Sempat ditutup satu bulan karena kemarin itu ada bencana (akhir Januari 2024), jalanan berbahaya kalau dilewati. Setelah dilakukan perbaikan dan perawatan, sekarang kembali dibuka lagi," ujarnya, Jumat (23/2/2024).
Baca juga: Jangan Kecele, Wisata Gunung Telomoyo Masih Tutup Saat Pemilu
Nuri mengimbau pengunjung Telomoyo untuk selalu mengutamakan faktor keamanan. Pengunjung bersepeda motor harus memperhatikan pengereman saat turun dari puncak.
"Jangan memaksakan turun langsung, lebih baik berhenti dulu di spot yang tersedia untuk mendinginkan pengereman sembari melihat pemandangan," ujarnya.
Lihat postingan ini di InstagramSebuah kiriman dibagikan oleh Kompas Travel (@kompas.travel)
"Selain itu juga bawa jas hujan karena sekarang musim penghujan dan cuaca tak bisa ditebak. Hati-hati juga jika berpapasan dengan kendaraan lain, laporkan kepada petugas jika ada hal yang tidak diinginkan," ujarnyanya.
Telomoyo via Dalangan masih tutup
Meski jalur wisata Gunung Telomoyo via Pagergedog sudah akan buka, tidak dengan jalur wisata via Dalangan, Kabupaten Magelang.
Baca juga: Diterjang Cuaca Buruk, Gunung Telomoyo Tutup Sementara
"Besok masih belum buka," kata seorang pengelola wisata Gunung Telomoyo via Dalangan bernama Edi Sutrisno kepada , Jumat (23/2/2024).
Ia juga mengirimkan video kepada yang menampilkan masyarakat setempat sedang membersihkan longsoran.
Kendaraan bisa sampai puncak
Puncak Gunung Telomoyo menjadi salah satu favorit masyarakat pecinta alam. Jalur gunung setinggi 1.894 mdpl ini memang memiliki keunikan yang tak dimiliki gunung lain.

Karena sudah beraspal, pengunjung bisa naik kendaraan bermotor hingga ke puncak Pemancar.
Gunung Telomoyo saat ini menjadi tujuan para pemburu sunrise. Apalagi, pemandangan yang disajikan tak kalah dengan gunung lainnya.
Baca juga: Itinerary Pendakian Gunung Telomoyo via Arsal, Bisa Berangkat Sore
Dari Telomoyo, wisatawan bisa melihat gunung Sindoro, Sumbing, Muria, Merbabu, Andong, Lawu, dan Merapi. Selain itu, juga bisa melihat Rawa Pening dari ketinggian.
Terkini Lainnya
- Koper Penumpang Lion Air Makssar-Kendari Dibobol, Taruh Barang Berharga di Bagasi Kabin
- Lembah Tepus Bogor: Harga Tiket, Jam Buka, dan Lokasi 2025
- Kesalahan pada Boarding Pass Pesawat, Awas Gagal Terbang
- Daya Tarik Lembah Tepus Bogor untuk Healing Sejenak
- DAMRI Buka Rute Baru Purwakarta-Rajabasa via Cawang, Tarif Mulai dari Rp 260.000
- Sensasi Fun Trail Run di Lereng Gunung Slamet dengan Oksigen Berlimpah
- Jadwal Kereta Bandara Soekarno-Hatta-Manggarai Februari 2025, Paling Malam 22.42 WIB
- Boleh Bikin Konten di Wilayah Adat Baduy, tapi Jangan Sembarangan
- Turis Israel Berulah, Terobos IGD dan Rusak Fasilitas Rumah Sakit
- Awas Bisa Dipenjara, Jangan Pakai Drone di Wilayah Baduy
- Jadwal Kereta Bandara Manggarai ke Bandara Soekarno-Hatta Februari 2025, dari 05.00 WIB
- Bukannya Takut, Turis Inggris di Bali Cengengesan Usai Ditangkap karena Kokain
- Jadwal KRL Manggarai-Bogor Hari Ini, Paling Pagi dan Paling Malam
- Jadwal KRL Manggarai-Cikarang Hari Ini 10 Februari 2025, Termalam 00.15 WIB
- Jadwal KRL Nambo-Jakarta Kota Hari Ini, Terpagi 04.55 WIB dan Termalam 21.55 WIB
- PHRI Tegaskan Tolak Diskriminasi Tarif Pajak Hiburan
- 5 Wisata Perbukitan di Bantul dengan Pemandangan Indah
- 4 Hotel Sekitar Telaga Biru Cicerem Kuningan
- Bunga Sakura di Tokyo Mekar Lebih Awal pada 2024, Ini Sebabnya
- Menyaksikan Atraksi Tari Zapin Api di Teluk Rhu Riau